Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resmi, Makan Konate Tinggalkan Persija Jakarta

KOMPAS.com - Gelandang asing asal Mali, Makan Konate, dipastikan akan meninggalkan Persija Jakarta.

Kepastian tersebut diketahui setelah Persija Jakarta memutuskan untuk tidak melanjutkan kerja sama profesional bersama Makan Konate.

Persija Jakarta juga telah menyampaikan salam perpisahan kepada Makan Konate melalui unggahan di akun Twitter dan Instragram klub pada Kamis (16/6/2022) pagi WIB.

"Terima kasih, Konate! Persija Jakarta secara resmi mengumumkan tidak melanjutkan kerja sama profesional bersama gelandang asal Mali, Makan Konate," tulis pihak klub.

"Semoga sukses di tempat barumu, Makan," demikian pernyataan Persija Jakarta.

Makan Konate yang sebelumnya bermain untuk klub Liga Malaysia Terengganu FC itu bergabung dengan Persija pada akhir Desember 2021.

Selama berseragam Persija, Makan Konate mencatat 14 penampilan dengan sumbangan tujuh gol dan dua assist.

Kabar kepergian Makan Konate dari Persija sejatinya sudah mulai terdengar menjelang turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Makan Konate mulai dikabarkan akan hengkang karena dirinya tak masuk dalam daftar skuad Persija Jakarta untuk Piala Presiden 2022 tersebut.

Kini, kabar itu menjadi kenyataan. Makan Konate dan Persija tak melanjutkan kerja sama profesional sehingga keduanya harus berpisah.

Sebelum ini, Persija mendatangkan tiga pemain asal Jepang untuk mengikuti trial atau uji coba di skuad Macan Kemayoran.

Ketiga pemain yang dimaksud adalah Norito Hashiguchi, Ryohe Miyazaki, dan Daisuke Kobayashi.

Adapun dua dari tiga pemain itu disebut bisa berperan sebagai pemain tengah atau gelandang. Mereka pun masuk dalam skuad Persija Jakarta untuk Piala Presiden 2022.

https://bola.kompas.com/read/2022/06/16/10002258/resmi-makan-konate-tinggalkan-persija-jakarta

Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke