Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HT Barcelona Vs Celta Vigo: Depay-Aubameyang Antar Blaugrana Unggul 2-0

KOMPAS.com – Barcelona berhasil unggul 2-0 atas Celta Vigo pada babak pertama dalam lanjutan pekan ke-36 La Liga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2021-2022.

Adapun pertandingan Barcelona vs Celta Vigo dalam jadwal Liga Spanyol diselenggarakan di Stadion Camp Nou pada Rabu (11/5/2022) dini hari WIB.

Dua gol Barcelona yang berasarang ke gawang Celta Vigo diciptakan melalui aksi Memphis Depay (30’) dan Pierre-Emerick Aubameyang (41’).

Ulasan pertandingan Barcelona vs Celta Vigo

Barcelona besutan Xavi Hernandez memakai formasi 4-2-3-1 dengan mengandalkan Pierre-Emerick Aubameyang sebagai penyerang tunggal.

Aubameyang bakal disokong tiga rekan setimnya yakni, Memphis Depay, Ousmane Dembele, dan Ferran Torres.

Barcelona berhasil menorehkan peluang melalui tendangan jarak jauh Dani Alves pada menit ke-19.

Namun bola hasil tendangan Dani Alves masih melenceng ke atas mistar gawang Celta Vigo.

Kemudian, Ousmane Dembele melakukan tusukan dari sisi kanan permainan Celta Vigo. Dia lantas melepaskan umpan tarik kepada Memphis Depay yang berada di dalam kotak penalti.

Tanpa melakukan kontrol, Memphis Depay meluncurkan si kulit bulat yang membuat kiper Celta Vigo, Matias Dituro, tak berdaya.

Berkat itu, Barcelona berhasil unggul 1-0 atas Celta Vigo pada menit ke-32.

Bermaksud membalas gol, Celta Vigo mendapatkan kesempatan melalui tendangan Thiago Galhardo pada menit ke-36.

Sayang bagi Celta Vigo, bola tendangan Thiago Galhardo yang mengarah ke sudut kanan bawah gawang masih mampu ditepis kiper Barcelona.

Keasyikan menyerang, Celta Vigo justru kembali dibobol Barcelona. Kali ini melalui aksi Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-41.

Keberhasilan itu membuat Barcelona unggul 2-0 atas Celta Vigo hingga peluit babak pertama dibunyikan.

Susunan pemain Barcelona vs Celta Vigo

Barcelona (4-2-3-1): 1-Marc-Andre ter Stegen; 8-Dani Alves, 4-Ronald Araujo, 24-Eric Garcia, 18-Jordi Alba; 30-Gavi, 21-Frenkie de Jong; 9-Memphis Depas, 7-Ousmane Dembele, 19-Ferran Torres; 25-Pierre-Emerick Aubameyang.

Cadangan: 12-Braithwaite, 17-De Jong, 10-Fati, 43-Jandro, 15-Lenglet, 22-Mingueza, 13-Neto, 6-Puig, 34-Sanz, 36-Tenas, 11-Traore, 23-Umtiti.

Pelatih: Xavi Hernandez

Celta Vigo (4-1-3-2): 1-Matias Dituro; 20-Kevin Vazquez, 15-Joseph Aidoo, 4-Nestor Araujo, 17-Javi Galan; 8-Fran Beltran; 23-Brais Mendez, 6-Denis Suarez, 11-Franco Cervi; 10-Iago Aspas, 7-Thiago Galhardo

Cadangan: 13-Blanco, 37-Carillo, 19-Fontan, 24-Murillo, 18-Pineda, 21-Solari, 14-Tapia, 29-Veiga.

Pelatih: Eduardo Coudet

https://bola.kompas.com/read/2022/05/11/03260388/ht-barcelona-vs-celta-vigo-depay-aubameyang-antar-blaugrana-unggul-2-0

Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke