Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Tersingkir dari Liga Europa, Rekor Tak Terkalahkan Ikut Terhenti

KOMPAS.com - Setelah kekalahan dari Eintracht Frankfurt, rekor tak terkalahkan Barcelona era Xavi Hernandez terhenti di pertandingan ke-16.

Barcelona menerima pil pahit pada leg kedua perempat final Liga Europa 2021-2022, Jumat (15/4/2022) dini hari WIB.

Klub beralias Blaugrana itu menyerah 2-3 dari tim tamu Eintracht Frankfurt dalam pertandingan yang digelar di Stadion Camp Nou.

Barcelona kebobolan tiga kali lebih dulu sebelum menipiskan ketertinggalan pada masa injury time babak kedua.

Tiga gol Eintracht Frankfurt ke gawang Barcelona berasal dari Filip Kostic (4' -pen, 67') dan Rafael Borre (36').

Adapun dua gol tuan rumah Barcelona dicetak oleh Sergio Busquets (90+1') dan Memphis Depay (90+11' -pen).

Kekalahan ini membuat rekor tak terkalahkan Barcelona di bawah Xavi Hernandez terhenti di laga ke-16.

Senlum ini, Barcelona tak merasakan kekalahan dalam 15 pertandingan di semua kompetisi, dengan rincian 11 kali menang dan empat imbang.

Bukan cuma itu, hasil laga Barcelona vs Frankfurt juga menandai akhir perjalanan Pierre-Emerick Aubameyang dkk di Liga Europa.

Ya, Barcelona dipastikan tidak bisa melaju lebih jauh dari perempat final karena secara keseluruhan, mereka kalah 3-4 dalam agregat melawan Frankfurt.

Sebelumnya, pada pertandingan leg pertama di markas Frankfurt, Barcelona bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah.

Di sisi lain, kemenangan atas Barcelona mengantarkan Eintracht Frankfurt ke semifinal Liga Europa 2021-2022.

Selanjutnya, Frankfurt akan bertarung dengan wakil Inggris West Ham United untuk memperebutkan satu tiket final.

https://bola.kompas.com/read/2022/04/15/06145198/barcelona-tersingkir-dari-liga-europa-rekor-tak-terkalahkan-ikut-terhenti

Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke