Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Atletico Madrid Vs Man City, The Citizens Jadi Lawan Real Madrid di Semifinal Liga Champions!

KOMPAS.com - Manchester City mengalahkan Atletico Madrid dan lolos ke semifinal Liga Champions 2021-2022. 

Duel Atletico Madrid vs Man City pada leg kedua perempat final Liga Champions berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (14/4/2022) dini hari WIB. 

Tak ada pemenang dalam pertandingan tersebut sebab laga tuntas tanpa gol alias 0-0.  Namun, Man City tetap berhak ke semifinal karena unggul agregat 1-0 atas Atletico Madrid. 

Man City menang 1-0 pada leg pertama perempat final Liga Champions berkat gol Kevin De Bruyne. 

Adapun duel antara Atletico dan Man City juga diwarnai ribut-ribut kedua tim pada menit akhir pertandingan. 

Hal itu terjadi setelah Phil Foden terjatuh usai berduel dengan Felipe. Stefan Savic lalu mendatangi Foden dan mencoba menarik sang lawan berdiri. Aksi Savic itulah yang kemudian menciptakan ketegangan kedua tim.

Felipe pada akhirnya diberikan kartu kuning kedua yang otomatis membuatnya diusir dari lapangan. Stevan Savic dan Nathan Ake yang  terlibat dalam keributan itu juga diganjar kartu kuning. 

Sementara itu, Man City akan menjadi lawan Real Madrid pada semifinal Liga Champions 2021-2022. 

Real Madrid lebih dulu mengamankan tempat pada babak empat besar setelah menyingkirkan juara bertahan Chelsea. 

Rangkuman pertandingan

Manchester City bertamu ke Stadion Wanda Metropolitano dengan mengantongi keunggulan agregat 1-0. 

Hasil tersebut diraih Man City saat menjamu Atletico Madrid di Stadion Etihad pada leg pertama perempat final Liga Champions pekan lalu. 

Satu-satunya gol Man City kala itu dibukukan oleh Kevin De Bruyne. Adapun tembakan pertama pada laga ini menjadi milik Man City. 

Namun, upaya yang dilakukan Ilkay Guendogan itu tak cukup mengancam kiper Atletico Madrid Jan Oblak. 

Tembakan Guendogan mengenai Geoffrey Kondogbia dan melebar di sisi kanan gawang. 

Guendogan kembali berkontribusi dalam menciptakan peluang bagi Man City pada menit ke-10 dengan mengeksekusi sepak pojok. 

Bola kemudian disambut tandukan John Stones, tetapi upaya bek Man City itu belum berbuah gol setelah si kulit bundar hanya melewati mistar gawang. 

Kemelut terjadi di kotak penalti Atletico Madrid pada menit ke-29 dan Man City nyaris mencetak gol pembuka.

Berawal dari umpan Riyad Mahrez ke Kyle Walker yang meneruskannya ke Ilkay Guendogan. Pemain asal Jerman itu melepaskan tendangan datar yang membentur tiang kanan gawang. 

De Bruyne lalu mencoba memanfaatkan rebound tetapi bola mengenai badan pemain Atletico Madrid. 

Hingga wasit membunyikan peluit, tak ada gol tercipta dari kedua kubu. Babak pertama Atletico Madrid vs Man City pun berakhir 0-0. 

Atletico Madrid tampil lebih agresif pada babak kedua. Tim berjuluk Los Rojiblancos itu memiliki peluang pada menit ke-46.

Koke memberikan umpan ke Antoine Griezmann yang menusuk ke kotak penalti sambil dibayangi bek Man City Aymeric Laporte. 

Namun, tendangan Griezmann melenceng dari sasaran setelah bola berhasil diblok oleh Laporte. 

Kesempatan lagi untuk tuan rumah pada menit ke-55! Joao Felix menyambut umpan silang Llorente, tetapi upayanya belum mampu membuka keran gol timnya. 

Atletico Madrid nyaris mencetak gol lewat tendangan Griezmann dua menit setelahnya. Renan Lodi memberikan umpan silang dari sisi kiri yang diteruskan Joao Felix ke Griezmann. 

Pemain asal Perancis itu lalu melepaskan tembakan yang sayangnya melebar di sisi kanan gawang Ederson. 

Pemain pengganti Rodrigo De Paul hampir mencetak gol untuk Atletico Madrid pada menit ke-70. Peluang tercipta bermula dari pergerakan Joao Felix di sisi kanan dan memberikan bola ke Llorente. 

Llorente lalu meneruskan si kulit bundar ke De Paul yang melepaskan tendangan melengkung, tetapi tembakannya melebar di sisi kanan. 

Empat menit menjelang laga tuntas, Atletico Madrid mendapatkan peluang emas. Matheus Cunha melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti yang diblok John Sones. 

Situasi itu membuat Atletico mendapatkan sepak pojok, tetapi Ederson mampu melakukan penyelamatan. 

Kericuhan antara Atletico dan Man City sempat terjadi pada menit-menit akhir setelah Phil Foden terjatuh usai berduel dengan Felipe. 

Pemain Atletico lainnya Stefan Savic lalu mendatangi Foden dan mencoba menghentikan sang lawan dari aksi guling-guling. Hal itu menyebabkan ketegangan di antara kedua tim. 

Wasit Daniel Siebert kemudian memberikan kartu kuning kedua untuk Felipe yang membuatnya harus mengakhiri laga lebih cepat. 

Papan skor pun tak berubah hingga pertandingan berakhir. Manchester City memastikan langkah ke semifinal setelah menang agregat 1-0. 

ATLETICO MADRID VS MAN CITY 0-0 (0-1 Agg)

Susunan pemain Atletico Madrid vs Man City 

Atletico Madrid (3-5-2): 13-Jan Oblak (GK); 15-Savic, 18-Felipe, 23-Reinildo; 14-Llorente, 6-Koke (5-De Paul 69'), 4-Kondogbia, 11-Lemar (9-Suarez 82'), 12-Renan Lodi (10-Correa 70'); 8-Griezmann (21-Carrasco 69'), 7-Joao Felix (19-Cunha 82'). 

Pemain cadangan: 1-Lecomte, 17-Wass, 22-Hermoso, 24-Vrsaljko, 26-Javi Serrano. 

Pelatih: Diego Simeone. 

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson (GK); 2-Walker (6-Nathan Ake 73'), 5-Stones, 14-Laporte, 27-Cancelo; 17-De Bruyne (7-Sterling 65'), 16-Rodri, 8-Guendogan; 26-Mahrez, 47-Foden, 20-Bernardo Silva (25-Fernandinho 79'). 

Pemain cadangan: 13-Steffen, 33-Carson, 3-Ruben Dias,7-Sterling, 10-Grealish, 11-Zinchenko, 48-Delap, 53-Edozie, 87-McAtee, 90-Lavia. 

Pelatih: Pep Guardiola. 

https://bola.kompas.com/read/2022/04/14/04100518/hasil-atletico-madrid-vs-man-city-the-citizens-jadi-lawan-real-madrid-di

Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke