Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Belum Mau Menyerah dalam Persaingan Juara Musim Ini

KOMPAS.com - Kans Persib Bandung meraih gelar juara Liga 1 2021-2022 kian menipis, menyusul hasil imbang saat jumpa Persebaya Surabaya pada pekan ke-32 Liga 1 2021-2022.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (19/3/2022) itu Persib ditahan imbang Persebaya dengan skor 1-1.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, sejatinya timnya berpeluang mengunci kemenangan dan terus melaju dalam persaingan juara.

Apalagi, klub berjulukan Maung Bandung sempat unggul lebih dulu pada menit ke-25 melalui sontekan David da Silva.

Akan tetapi situasi berubah ketika Persib harus bermain dengan 10 pemain, setelah Ardi Idrus mendapatkan kartu kuning kedua di pertengahan babak kedua.

Hal tersebut memberikan keuntungan bagi Persebaya untuk terus menekan Persib.

Alhasil, Bajul Ijo mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-77 melalui Ricky Kambuaya.

Setelah gol tersebut, Persib tidak bisa berbuat banyak. Mereka cenderung bermain bertahan untuk mengamankan hasil imbang.

"Di jeda pertandingan kami sudah meminta pemain untuk berhati-hati kepada wasit, karena tiga pemain sudah mendapatkan kartu kuning," kata Alberts seusai laga.

"Lalu kami punya satu kesempatan sebelum mendapat kartu merah. Kami seharusnya bisa mengubah skor menjadi unggul dua gol sebelum itu (kartu merah Ardi Idrus)," sambung dia.

Alberts mengakui, Persib memang tidak bisa berbuat banyak setelah kehilangan satu pemain karena kartu merah.

Selain kalah jumlah orang, para pemain juga sudah kelelahan sehingga hal yang bisa dilakukan hanya mengamankan pertahanan agar tidak kalah.

"Setelah kehilangan satu pemain dan bermain dengan sepuluh pemain, terlihat kaki mereka sudah lelah. Bisa dilihat jadwal di akhir musim begitu padat dan tensi yang luar biasa," ujar Alberts.

"Jadi pemain seperti sudah berat mengangkat kaki mereka sehingga kami kebobolan menjadi 1-1. Setelah itu kami bertahan untuk setidaknya bermain imbang dan bisa tetap berada di peringkat dua," imbuh dia.

Hasil imbang dengan Persebaya membuat peluang Persib menjadi juara Liga 1 2021-2022 hampir sirna.

Maung Bandung butuh lebih dari keajaiban untuk bisa mengangkat trofi pada akhir musim. Meski begitu Alberts menegaskan, Persib belum menyerah.

"Kami juga tentunya masih berharap di sisa tiga laga ini Bali United juga kehilangan poin. Meskipun jika mereka menang satu kali lagi saja sudah mulai jelas siapa yang akan jadi juara. Kami belum menyerah, dan skor 1-1 bisa diraih dari laga yang berat ini," tegas Alberts.

Ya, Persib tertinggal dua angka dari Bali United di puncak dengan koleksi 69 poin dari 31 laga. Artinya, Bali United masih menyimpan satu laga.

Kendati peluang juara hampir tertutup, Maung Bandung tetap bisa mengunci posisi kedua dan lolos otomatis ke putaran final Piala AFC musim depan.

Persib hanya butuh satu kemenangan lagi untuk memastikan posisi runner-up Liga 1 2021-2022.

"Jarak dengan tim yang di bawah kurang lebih masih sama dan target kami lolos ke kompetisi Asia terus terbuka lebar," tegas Alberts.

https://bola.kompas.com/read/2022/03/20/07100018/persib-belum-mau-menyerah-dalam-persaingan-juara-musim-ini

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke