Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sindiran Batistuta Jelang Fiorentina Vs Juventus: La Viola Lawan Tim Biasa-biasa Saja

KOMPAS.com - Gabriel Batistuta melontarkan komentar bernada menyindir menjelang semifinal Coppa Italia Fiorentina vs Juventus.

Fiorentina akan menjamu Juventus pada leg pertama semifinal Coppa Italia 2021-2022.

Laga Fiorentina vs Juventus dijadwalkan berlangsung di Stadion Artemio Franchi, Kamis (3/3/2022) pukul 03.00 dini hari WIB.

Duel Fiorentina vs Juventus diprediksi berjalan panas, salah satunya karena faktor Dusan Vlahovic.

Pada bursa transfer Januari 2022, Dusan Vlahovic memilih meninggalkan Fiorentina untuk Juventus.

Penyerang asal Serbia itu kemudian dicaci oleh pendukung La Viola dan dicap sebagai pengkhianat.

Terlepas dari faktor Vlahovic, laga Fiorentina vs Juventus ternyata menyita perhatian Gabriel Batistuta.

Batistuta akan datang langsung ke Artemio Franchi untuk menyasikan pertandingan Fiorentina vs Juventus.

Legenda Fiorentina itu diketahui sudah berada di Florence. Dia mendapat undangan langsung dari Wali Kota Florence, Dario Nardella.

Menjelang pertandingan, Batigol - julukan Batistuta - mendatangi salah satu ikon Kota Florence, yakni Palazzo Vecchio.

Di lokasi tersebut, Batistuta dan Nardella membuat sebuah video yang kemudian diunggah ke akun Twitter sang Wali Kota.

Dalam video tersebut, Batistuta berseloroh bahwa Fiorentina akan melawan tim yang biasa-biasa saja, tanpa menyebut Juventus secara langsung.

"Besok (laga Fiorentina vs Juventus) akan berjalan dengan baik, saya yakin," kata Batistuta, dikutip dari Football Italia, Rabu (2/3/2022).

"Kami bermain melawan tim normal, kami tidak bermain melawan tim yang spesial," kata pria yang juga pernah memperkuat AS Roma dan Inter Milan itu.

Selama sembilan tahun membela Fiorentina, Batigol tampil dalam 331 pertandingan di semua kompetisi dengan kontribusi 203 gol.

https://bola.kompas.com/read/2022/03/02/18200058/sindiran-batistuta-jelang-fiorentina-vs-juventus--la-viola-lawan-tim-biasa-biasa

Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke