Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Babak Pertama Persebaya Vs Persija: Kedua Top Skor Klub Unjuk Gigi, Skor Imbang 1-1

Duel klasik Persebaya vs Persija berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Senin (14/2/2022) malam WIB.

Laga berjalan ketat dan langsung menghadirkan gol cepat untuk Persija melalui Marko Simic pada menit kedua.

Kemudian, Persebaya dapat membalas via sepakan penalti Taisei Markuawa pada menit ke-15.

Itu artinya top skor kedua tim tersebut kini sama-sama telah mencetak 14 gol di Liga 1.

Jalannya pertandingan Persebaya vs Persija

Pada pertandingan ini, Persebaya sudah bisa dipimpin langsung oleh pelatih kepala Aji Santoso usai pulih dari Covid-19.

Sementara, Persija masih dikomandoi sang asisten pelatih Alberto Lungherini karena pelatih interim Sudirman masih positif Covid-19.

Duel klasik Persebaya vs Persija langsung berjalan menarik dengan permainan terbuka yang ditampilkan kedua tim.

Persija memberikan kejutan lebih dulu dengan big chance pertama yang langsung berbuah gol saat laga baru berusia dua menit.

Gol Persija tak terlepas dari kesalahan Arif Satria yang tak sempurna saat berupaya mencoba menyapu bola di depan gawang Persebaya.

Bola liar kemudian langsung disambar oleh Marko Simic yang gagal dibendung oleh kiper Andhika Ramadhani.

Tertinggal 0-1 tak membuat Persebaya gentar. Bajul Ijo semakin agresif melalui permainan umpan-umpan pendek dengan aliran yang cepat.

Pada menit ke-11, Bajul Ijo mampu membongkar pertahanan Macan Kemayoran via aksi Taisei Marukawa.

Playmaker asal Jepang itu menusuk dari sisi kanan dan melepaskan crossing dengan kaki kiri ke kotak penalti lawan.

Umpan mengarah kepada Arsenio Valpoort yang dapat menerima bola di situasi bebas dan tinggal berhadapan dengan Andritany Ardhiyasa.

Sayang, eksekusi Arsenio gagal berbuah gol karena hanya menyamping ke kiri.

Tiga menit berselang, aksi Marukawa kembali menginspirasi serangan Persebaya.

Kali ini, Marukawa melakukan aksi inidvidu untuk menembus kotak penalti. Pergerakan merepotkannya lalu memaksa Muhammad Ferarri melakukan tarikan.

Wasit pun menunjuk titik putih untuk Pesersebaya. Marukawa mengambil tugas untuk menedang dari titik 12 pas.

Eksekusinya yang mengarah ke kiri dapat dibaca oleh Andritany. Meski demikian, laju bola terlalu cepat sehingga Persebaya dapat menyamakan kedudukan 1-1.

Pertandingan semakin ketat dengan kedua tim yang menunjukkan tekanan yang tinggi.

Sementara itu, Aji Santoso membuat pergantian cepat dengan memasukkan dua pemain baru.

Ady Setiawan dan Reva Adi masuk menggantikan peran Wahyu Satria dan Frank Sokoy pada menit ke-31.

Tak lama berselang, Reva Adi melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang tampak deflektif.

Beruntung bagi Persija, Andritany dapat terbang untuk menangkap bola.

Kedua kesebelasan sama-sama mampu membuat peluang lagi, tetapi dapat diredam.

Alhasil, laga Persebaya vs Persija berakhir imbang 1-1.

PERSEBAYA vs PERSIJA 1-1 (Marukawa 15'p/ Simic 2')

PERSEBAYA (4-3-3): 52-Ramadhani; 47-Wahyu Satria (23-Ady 31'), 28-Arif Satria, 4-Sesay, 14-Sokoy (3-Reva 31'); 13-Irianto, 88-Slamat, 17-Kambuaya; 10-Marukawa, 92-Arsenio, 99-Bruno 

Cadangan: 7-Marselino, 9-Samsul, 11-Supriadi, 21-Ernando, 32-Ridho, 33-Koko, 57-Akbar

Pelatih: Aji Santoso

PERSIJA (4-3-3): 26-Andritany; 2-Fahmi, 56-Maman, 41-Ferarri, 69-Rangga; 24-Kurniawan, 10-Konate, 8-Abimanyu; 25-Riko, 9-Simic, 46-Osvaldo

Cadangan: 4-Ryuji, 13-Rafli, 16-Bustomi, 18-Nico, 19-Braif, 22-Risky, 31-Samuel, 45-Ikhwan, 47-Motta, 60-Radzky

Pelatih: Alberto Lungherini

https://bola.kompas.com/read/2022/02/14/21343118/babak-pertama-persebaya-vs-persija-kedua-top-skor-klub-unjuk-gigi-skor-imbang-1

Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke