Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Laga PSM Vs Persib Resmi Ditunda, Maung Bandung yang Ajukan Permohonan

KOMPAS.com - Duel pekan ke-22 Liga 1 2021-2022 antara PSM Makassar vs Persib Bandung resmi ditunda. Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB) Sudjarno, dalam virtual konferensi pers, Rabu (2/2/2022) sore WIB.

Keputusan terkait penundaan laga PSM vs Persib disebabkan karena hanya ada 13 pemain Persib yang dinyatakan negatif Covid-19 dan tersedia untuk bertanding.

Hal tersebut membuat duel yang semula akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (2/2/2022) malam WIB tidak bisa dilaksanakan.

"Penundaan pertandingan PSM vs Persib, berdasarkan hasil emergency meeting, karena adanya permohonan dari klub Persib untuk emergency meeting, karena hasil dari PCR swab yang dilakukan H-1 pada Selasa kemarin, itu hasil yang diperoleh, tidak memenuhi syarat untuk bermain karena jumlah pemain kurang dari 14," kata Sudjarno.

"Kami juga sudah memastikan sebelumnya, dengan tadi pagi kami juga kembali melakukan PCR untuk tim Persib. Dari hasil pemeriksaan terakhir, ternyata kami mendapatkan hasil bahwa tersisa hanya 13 pemain dari Persib (yang bisa bermain)," sambung dia.

Dalam regulasi Liga 1 2021-2022 pun diatur terkait pengajuan penundaan pertandingan dalam situasi luar biasa, terkait Covid-19.

Hal tersebut tertuang dalam regulasi Liga 1 2021-2022 Pasal 52 poin 7, mengenai Hasil Tes Covid-19 dan Eligibilitas yang disebutkan bahwa:

"Dalam keadaan luar biasa, di mana setelah Swab Test Rapid Antigen pada hari pertandingan membuat klub yang akan bertanding hanya menyisakan kurang dari 14 pemain (termasuk salah satu di antaranya adalah penjaga gawang), maka LIB dan PSSI akan segera menggelar rapat Darurat untuk memberikan Keputusan dalam tempo cepat dan setiap Keputusan bersifat final."

Terkait jadwal baru PSM v Persib, Sudjarno belum bisa memastikannya. Dia mengatakan, dalam waktu dekat PT LIB akan segera mengumumkan perihal penjadwalan ulang laga tersebut.

"Dalam meeting tersebut disepakati juga laga Persib vs PSM ditunda, dan penundaan ini tentu jadwal barunya, akan kami kemas lagi dan atur lagi untuk kami beritahukan kepada klub dan publik di kemudian hari ini," tegas Sudjarno.

https://bola.kompas.com/read/2022/02/02/15044978/laga-psm-vs-persib-resmi-ditunda-maung-bandung-yang-ajukan-permohonan

Terkini Lainnya

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke