Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Piala AFF: Malam Ini Vietnam Vs Thailand, Kapan Leg Kedua Indonesia Vs Singapura?

KOMPAS.com – Jadwal semifinal Piala AFF 2020 akan kembali bergulir pada Kamis (22/12/2021) dengan menyajikan laga Vietnam vs Thailand.

Berdasarkan jadwal semifinal Piala AFF, pertandingan leg pertama Vietnam vs Thailand dihelat di Stadion Nasional.

Adapun jadwal leg kedua semifinal Piala AFF timnas Indonesia vs Singapura baru akan digelar pada Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

Timnas Thailand melangkah ke semifinal Piala AFF dengan mengantongi raihan sempurna 12 poin.

Hasil itu didapat tim dengan koleksi lima gelar juara Piala AFF ini seusai menumbangkan lawan-lawannya di Grup A Piala AFF 2020.

Pada laga perdana, Thailand berhasil menekuk Timor Leste dengan skor 2-0 di National Stadium.

Kemudian, tiga laga lainnya juga berhasil dimenangkan Thailand kala bertanding melawan Myanmar (4-0), Filipina (2-1), dan Singapura (2-0).

Catatan positif ini pun mengantarkan Thailand bersua Vietnam yang menjadi runner-up Grup B Piala AFF.

Vietnam menjadi runner-up Grup B seusai kalah saing dengan timnas Indonesia meski mengumpulkan poin serupa (10 poin).

Timnas Vietnam menempati urutan kedua lantaran kalah produktivitas gol dengan timnas Indonesia.

Hasil itu pun membuat timnas Indonesia memastikan diri untuk berhadapan dengan timnas Singapura yang berstatus runner-up Grup A di semifinal Piala AFF.

Pertandingan semifinal Piala AFF leg pertama timnas vs Singapura telah rampung digelar pada Rabu (22/12/2021) malam WIB.

Bertanding di Stadion Nasional, laga Singapura vs timnas Indonesia berakhir imbang 1-1.

Timnas Indonesia unggul lebih dulu atas Singapura seusai Witan Sulaeman mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-28.

Namun, skuad Garuda kecolongan gol dari Singapura selepas Ikhsan Fandi menceploskan bola ke gawang Nadeo Argawinata di menit (70’).

Pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF antara timnas Indonesia dan timnas Singapura akan digelar di National Stadium pada Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

Jadwal semifinal Piala AFF 2020:

Leg 1:

Kamis (23/12/2021):

19.30 WIB – Vietnam vs Thailand

Leg 2:

Sabtu (25/12/2021):

19.30 WIB – Indonesia vs Singapura

Minggu (26/12/2021):

19.30 WIB – Thailand vs Vietnam

https://bola.kompas.com/read/2021/12/23/12582698/jadwal-piala-aff-malam-ini-vietnam-vs-thailand-kapan-leg-kedua-indonesia-vs

Terkini Lainnya

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke