Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kasus Covid-19 Meningkat, Laga Bayern Vs Barcelona Digelar Tanpa Penonton

Langkah ini diambil akibat adanya peningkatan yang serius kasus virus corona (Covid-19) di wilayah Bavaria dalam beberapa pekan terakhir.

Presiden menteri Bavaria, Markus Soder, mengatakan bahwa sepak bola bisa memerankan fungsi sebagai pemberi contoh yang bagus. Ini yang membuat Bayern harus tampil tanpa pendukungnya saat menjamu Barca.

Barcelona pun telah memberikan konfirmasi soal ini. Melalui situs resminya, klub raksasa Liga Spanyol ini mengatakan hal tersebut.

"Resmi: Bayern Muenchen vs FC Barcelona akan dimainkan tertutup. Pertandingan yang bertepatan dengan Match Day 6 di Liga Champions itu akan dimainkan tanpa penonton di stadion karena peningkatan kasus virus corona yang serius di wilayah Bavaria, Jerman, dalam beberapa minggu terakhir," demikian pernyataan Barcelona.

Situasi tersebut tentu saja menjadi hal yang positif bagi Barca karena mereka bisa tampil tanpa tekanan dari suporter lawan. Dengan demikian, ambisi untuk meraih tiket babak 16 besar Liga Champions bisa terwujud.

Saat ini, Barca sedang berjuang untuk lolos ke fase knock-out. Pasukan Xavi Hernandez wajib menang lawan Bayern untuk menentukan sendiri nasibnya.

Jika gagal menang, nasib Barca ditentukan hasil pertandingan Benfica versus Dynamo Kiev. Benfica akan mendampingi Bayern lolos ke babak 16 besar jika menang atas Kiev.

Bayern telah menyegel tiket babak 16 besar dengan status juara Grup E. Sebab, klub elite Liga Jerman tersebut memimpin klasemen sementara dengan koleksi 15 poin dari lima laga yang sudah dilakoni.

Sementara itu, Barca ada di urutan kedua dengan raihan tujuh poin. Mereka hanya unggul dua angka atas Benfica di urutan ketiga.

Barca akan datang ke Allianz Arena untuk membalas kekalahan yang mereka derita ketika menjamu Bayern di Camp Nou pada September. Kala itu, Barca harus menanggung malu karena kalah 0-3.

Dalan kunjungannya yang terakhir ke Allianz Arena pada Maret 2015, Barca pun menderita kekalahan 2-3 dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions.

Namun hasil buruk itu tak menghalangi langkah Barca menuju partai puncak Liga Champions 2015 karena The Catalans punya modal kemenangan 3-0 pada leg pertama.

Dalam partai final, Barca menaklukkan Juventus 3-1 untuk meraih gelar kelima kompetisi paling bergengsi antarklub Eropa tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2021/12/06/05240428/kasus-covid-19-meningkat-laga-bayern-vs-barcelona-digelar-tanpa-penonton

Terkini Lainnya

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Liga Champions
Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke