Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Siapa yang Bisa Lewati Rekor 7 Ballon d'Or Lionel Messi?

KOMPAS.com - Bintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia peraih Ballon d'Or 2021 pada Selasa (30/11/2021) dini hari WIB.

Kapten timnas Argentina itu berhak mengangkat trofi bola emas Ballon d'Or 2021 setelah memperoleh voting tertinggi, yakni 613 poin.

La Pulga, julukan Lionel Messi, mengungguli Robert Lewandowski (Bayern Muenchen) yang harus puas menempati peringkat kedua dengan raihan 580 poin.

Ini adalah keberhasilan ketujuh Lionel Messi meraih trofi Ballon d'Or sepanjang kariernya.

Pencapaian itu semakin mempertegas status Lionel Messi sebagai pemain tersukses dalam sejarah Ballon d'Or.

Lionel Messi dipastikan masih akan menyandang status tersebut tahun depan.

Pasalnya, Messi saat ini unggul dua trofi atas rival abadinya, Cristiano Ronaldo, yang duduk di peringkat kedua daftar pengoleksi Ballon d'Or terbanyak.

Ronaldo dipastikan harus bekerja ekstra keras jika ingin mendekati atau melewati raihan trofi Ballon d'Or Lionel Messi.

Sebab, Ronaldo saat ini sudah berusia 36 tahun. Di sisi lain, Lionel Messi masih berusia 34 tahun.

Setelah malam puncak Ballon d'Or 2021 berakhir, Lionel Messi sempat menyinggung rekor pribadinya.

Messi mengaku tidak bisa memprediksi berapa lama rekor tujuh Ballon d'Or miliknya akan bertahan.

Pemain terbaik Piala Dunia 2014 itu saat ini hanya ingin memikirkan pencapaian kolektif bersama PSG dan juga timnas Argentina.

"Saya tidak tahu berapa lama rekor ini (7 Ballon d'Or) akan bertahan. Namun, selalu ada pemain yang akan memecahkan rekor. Itulah sepak bola," kata Messi dikutip dari situs AS.

"Saya selalu berpikir tentang keberhasilan kolektif. Gelar ini (Ballon d'Or 2021) memberi saya kekuatan untuk menghadapi tantangan tahun depan," ujar Messi menambahkan.

"Bagaimanapun, saya pikir mendapatkan tujuh Ballon d'Or adalah pencapaian yang mengesankan. Saya sangat senang berada di sini, di Paris, dan berjuang untuk semua gelar sekali lagi," tutur Messi.

Terkait persaingan Ballon d'Or tahun depan, Lionel Messi menyebut Robert Lewandowski dipastikan akan menjadi kandidat terkuat.

Messi sangat yakin dengan pendapatnya setelah melihat konsistensi Lewandowski dalam dua tahun terakhir.

"Setiap tahun Lewandowski selalu menunjukkan kualitasnya. Dia mungkin bisa mendapatkan Ballon d'Or tahun depan karena dia pemain berkualitas yang bermain di tim hebat," kata Messi.

"Lewandowski berhasil menjaga konsistensinya selama bertahun-tahun. Saya yakin dia akan berjuang keras untuk mendapatkan gelar ini tahun depan," tutur Messi menambahkan.

Pada Ballon d'Or 2021, Lewandowski adalah salah satu kandidat terkuat peraih Ballon d'Or 2021.

Hali itu tidak lepas dari konsistensi Lewandowski dalam dua musim terakhir. 

Pada musim 2019-2020, Lewandowski sukses mengantar Bayern Muenchen meraih treble winners atau juara Liga Champions, Bundesliga, dan Piala Jerman.

Keberhasilan Bayern Muenchen meraih treble winners 2019-2020 tidak lepas dari kontribusi 55 gol dan 10 assist Lewandowski.

Berlanjut pada musim 2020-2021, ketajaman Lewandowski tidak menurun.

Lewandowski berhasil mencetak 48 gol dan sembilan assist dari 40 laga bersama Bayern Muenchen di semua kompetisi.

Kontribusi Lewandowski itu turut mengantar Bayern Muenchen meraih empat gelar pada musim 2020-2021, yakni Bundesliga, Piala Super Jerman, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

Menilik statistik di atas, Lewandowski bisa dikatakan kandidat terkuat pada Ballon d'Or 2020.

Namun, harapan Lewandowski untuk menjadi pemain terbaik dunia tahun lalu pupus setelah France Football membatalkan Ballon d'Or 2020 akibat pandemi Covid-19.

Mantan striker Borussia Dortmund itu akhirnya harus puas dengan raihan gelar pemain terbaik FIFA dan UEFA 2020.

https://bola.kompas.com/read/2021/11/30/16000078/siapa-yang-bisa-lewati-rekor-7-ballon-d-or-lionel-messi-

Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke