Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menengok Kembali 100 Penampilan Iniesta Bersama Vissel Kobe

KOMPAS.com - Andres Iniesta telah mengukir penampilan mencapai tiga digit bersama Vissel Kobe. Tercatat, Andres Iniesta sudah 100 kali mentas bersama klub J-League tersebut.

Andres Iniesta mencatat penampilan ke-100 untuk Vissel Kobe saat menjadi kapten dan memenangi pertandingan melawan Yokohama FC dengan skor 2-0 di ajang Meiji Yasuda J1 League pada Sabtu (20/11/2021).

Meski sudah berusia 37 tahun, nyatanya Iniesta masih jadi bagian penting klub asal Prefektur Hyogo tersebut.

Iniesta mulai bergabung dengan Vissel Kobe pada 24 Mei 2018 setelah 16 musim membela Barcelona sebagai pemain profesional. Ia bergabung dengan akademi pemain muda Barcelona pada 1996 saat berusia 12 tahun.

Pada awalnya, Iniesta menandatangani kontrak selama tiga tahun. Kini, ia sudah memiliki kontrak anyar, yang membuatnya akan terus bermain untuk Vissel Kobe hingga 2023 mendatang.

Pindah ke Jepang saat berusia 34 tahun, Iniesta ternyata masih menjadi bagian penting klub di lapangan, membuatnya kini mencatat 100 penampilan untuk klub di lintas ajang.

Debutnya di Vissel kobe terjadi pada 22 Juli 2018, saat itu Iniesta masuk menggantikan Kazuma Watanabe pada babak kedua pada laga lawan Shonan Bellmare di Liga Jepang.

Bulan September, ia kali pertama mengenakan ban kapten saat Vissel Kobe kalah 1-2 dari Gamba Osaka. Kini, ban kapten hampir selalu melekat di lengannya pada setiap laga.

Bersama Iniesta, Vissel Kobe juga meraih gelar pertama mereka setelah berganti nama dari Kawasaki Steel Mizushima pada 1995.

Vissel Kobe meraih gelar Piala Kaisar 2019 kala mengalahkan Kashima Antlers 2-0 di partai puncak. Iniesta pun bermain 88 menit sebagai kapten tim pada laga ini.

Tak berhenti di situ, pada awal musim 2020, Vissel Kobe juga jadi juara Piala Super Jepang setelah menang adu penalti 6-5 lawan juara J1 League musim sebelumnya, Yokohama F. Marinos.

Iniesta bermain penuh pada laga tersebut, sebagai kapten, dan mencatat satu assist pada laga ini.

Tak hanya di kompetisi domestik, Iniesta juga membawa Vissel kobe terbang tinggi di Asia. Juara Piala Kaisar membuat mereka lolos ke gelaran Liga Champions Asia 2020.

Di kompetisi antarklub terbaik Asia pertama mereka, Vissel Kobe melaju jauh hingga semifinal sebelum dihentikan utusan Korea Selatan, Ulsan Hyundai.

Iniesta saat itu tak bisa berlaga karena menderita cedera hamstring saat timnya menang lawan Suwon Samsung Bluewings pada laga semifinal.

Total, Iniesta mencatat 23 gol dan 22 assist selama 100 laga membela Vissel Kobe di semua ajang.

Rinciannya, 85 laga di J1 League (19 gol), lima laga di J-League Cup (satu gol), tiga laga di Piala Kaisar (satu gol), enam laga di Liga Champions Asia (dua gol), dan satu laga di Piala Super Jepang.

Jumlah 100 laga mungkin masih terpaut sangat jauh dari 674 pertandingan yang pernah Iniesta lalui bersama Barcelona, tetapi bukan berarti ini pencapaian yang bisa dipandang sebelah mata.

Kini, dengan kontrak dua tahun tersisa, mungkin kita akan bisa melihat laga ke-200 Iniesta bersama Vissel Kobe. Dimulai akhir pekan ini saat Vissel Kobe menjamu Yokohama F Marinos pada laga pekan ke-37 Meiji Yasuda J1 League, Sabtu (26/11/2021).

https://bola.kompas.com/read/2021/11/27/16000028/menengok-kembali-100-penampilan-iniesta-bersama-vissel-kobe

Terkini Lainnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Badminton
Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke