Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Milan Vs Inter Seri - Inzaghi Tak Puas, Sesalkan Penalti Gagal Martinez

KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, tidak puas dengan hasil imbang Derby della Madonnina melawan AC Milan. 

Derby della Madonnina yang mempertemukan AC Milan vs Inter Milan menjadi penutup rangkaian pekan ke-12 Serie A atau kompetisi kasta tertinggi Liga Italia 2021-2022. 

Pertandingan Milan vs Inter yang berlangsung di Stadion San Siro, Senin (8/11/2021), tuntas dengan skor sama kuat 1-1. 

Inter memecah kebuntuan terlebih dahulu pada menit ke-11 melalui gol penalti Hakan Calhanoglu. 

Penalti diberikan wasit kepada Inter karena pemain asal Turki itu dijatuhkan Franck Kessie di kotak terlarang. 

Keunggulan Inter hanya bertahan enam menit sampai Stefan de Vrij melakukan gol bunuh diri pada menit ke-17. 

Gol bermula dari tendangan bebas Sandro Tonali. Stefan de Vrij yang berada di belakang Fikayo Tomori memenangi duel udara dan bermaksud untuk membuang bola. 

Namun, sundulannya justru membawa si kulit bulat bersarang di gawang Inter Milan. 

Setelah kebobolan gol bunuh diri, Inter memiliki peluang emas untuk kembali unggul pada pertengahan babak pertama. 

Inter mendapat hadiah penalti untuk kedua kalinya usai bek Milan, Fode Ballou-Toure, melanggar Matteo Darmian. 

Akan tetapi, Lautaro Martinez yang maju sebagai eksekutor gagal menyarangkan bola ke gawang lawan karena tembakannya diblok kiper Milan Ciprian Tatarusanu.

Simeone Inzaghi yang baru pertama merasakan Derby della Madonnina sangat menyayangkan kegagalan tersebut. 

Inzagi menilai timnya bisa meraih kemenangan andai eksekusi penalti Martinez berhasil.

"Itu adalah derbi, kami banyak melakukan kesalahan dan gagal penalti. Menurut saya, kami pantas mendapatkan lebih meski melawan tim luar biasa yang pantas memimpin klasemen," kata Simone Inzaghi dilansir dari Sky Sports Italia. 

"Penendang penalti kami adalah Lautaro Martinez dan Calhanoglu. Martinez gagal menyelesaikan penalti yang kedua. Tanpa kegagalan itu, kami akan meraih poin yang lebih penting," ucapnya. 

"Apa yang harus kami lakukan sekarang adalah memulihkan kekuatan dan energi. Dalam enam pertandingan terakhir, kami bermain imbang dengan Juventus dan Milan, laga-laga yang sebenarnya kami pantas menang," tutur eks pelatih Lazio ini. 

Hasil imbang membuat Inter gagal memangkas jarak dengan Napoli dan Milan di klasemen Liga Italia 2021-2022. 

Napoli dan Milan secara berurutan menghuni peringkat pertama dan kedua dengan jumlah angka yang sama, yaitu 32 poin. 

Sementara itu, Inter yang merupakan juara bertahan menempati urutan ketiga dengan mengoleksi 25 poin. 

https://bola.kompas.com/read/2021/11/08/08000048/milan-vs-inter-seri-inzaghi-tak-puas-sesalkan-penalti-gagal-martinez

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke