Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HT Persebaya Vs Persela, Skor 1-1 Tutup Babak Pertama

KOMPAS.com - Skor 1-1 menutup babak pertama pertandingan Persebaya Surabaya vs Persela Lamongan pada pekan kedelapan Liga 1 2021-2022.

Laga Persebaya vs Persela digelar di Stadion Maguwiharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (21/10/2021) malam WIB.

Persebaya unggul lebih dulu pada menit ke-12 lewat gol Ricky Kambuaya, sebelum dibalas Persela melalui Ivan Carlos (35').

Jalannya pertandingan

Persebaya Surabaya mencoba mengambil inisiatif serangan lebih awal. Mereka mendapat peluang emas untuk mencetak gol pada menit kedelapan.

Peluang itu hadir lewat tendangan bebas Taisei Marukawa, hanya beberapa meter dari kotak penalti Persela.

Sayangnya, bola sepakan Taisei Marukawa melambung tipis di atas mistar gawang Persela Lamongan kawalan Dwi Kuswanto.

Terus menyerang, Persebaya akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-12 lewat Ricky Kambuaya.

Ricky Kambuaya melepaskan sepakan mendatar ke gawang Persela dari dalam kotak penalti dan sempat membentur pemain lawan.

Bola pun berubah arah dan mengecoh kiper Persela Dwi Kuswanto. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Persebaya.

Pada menit ke-35, Persela Lamongan berhasil menyamakan kedudukan lewat situasi serangan balik cepat.

Striker Persela Ivan Carlos berlari ke kotak penalti Persebaya setelah menerima umpan fast break dari rekannya.

Ivan Carlos kemudian melepaskan sepakan mendatar ke arah tiang jauh yang tak bisa dijangkau Andhika Ramdhani.

Tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga babak pertama berakhir. Skor imbang 1-1 tetap bertahan.

Susunan pemain:

Persebaya Surabaya (4-3-3): 52-Andhika Ramdhani; 23-Ady Setiawan, 4-Alie Sesay, 24-Arif Satria, 3-Reva Aditama, 88-Alwi Slamat, 17-Ricky Kambuaya, 84-Jose Wilkson, 11-M Supriadi, 18-Hambali Talib, 10-Taisei Marukawa

Cadangan: 1-David A, 29-M Syaifuddin, 47-Wahyu Satriya, 14-FR Sokoy, 96-M Hidayat, 12-Rendi Saputra, 57-Akbar F, 45-Johan Yoga, 8-Oktavianus Fernando, 9-Samsul Arif.

Pelatih: Aji Santoso

Persela Lamongan (4-3-3): 33-Dwi Kuswanto; 3-Demerson Costa, 2-M Zaenuri, 19-Ahmad Bustomi, 18-Gian Zola, 9-Jabar Sharza, 77-Malil Rizaldi, 17-Sandy Ferizal, 24-Riswan Yusman (11-Nasir 32'), 22-Riyatno Abiyoso, 10-Ivan Carlos.

Cadangan: 95-Ravi Murdianto, 44-Andri Muladi, 5-Nuzlah Afifi, 7-Imam Budi, 11-Nasir, 93-Naufal Rahmanda, 8-Syahroni, 28-Ibrahim Musa, 52-M Revan, 21-Risqki Putra.

Pelatih: Iwan Setiawan.

https://bola.kompas.com/read/2021/10/21/21223498/ht-persebaya-vs-persela-skor-1-1-tutup-babak-pertama

Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Badminton
Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Liga Inggris
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Sports
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Liga Inggris
368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

Liga Indonesia
Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Internasional
Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Liga Indonesia
Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Liga Inggris
Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Liga Inggris
Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke