Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ditinggal Lionel Messi, LaLiga Takkan Kehilangan Daya Tarik

KOMPAS.com - LaLiga menilai bahwa kepergian Lionel Messi tidak akan memengaruhi gengsi kompetisi Liga Spanyol.

LaLiga - kompetisi kasta teratas Liga Spanyol - musim 2021-2022 tak lagi "diperkuat" Lionel Messi.

Lionel Messi meninggalkan tanah Spanyol setelah kontraknya yang habis pada akhir Juni 2021, gagal diperpanjang.

Setelah meninggalkan klub Catalan, Messi memilih untuk melanjutkan kariernya di Perancis bersama Paris Saint-Germain (PSG).

Megabintang asal Argentina itu sudah melakoni debutnya di PSG pada pekan keempat Ligue 1 melawan Stade de Reims (30/8/2021).

LaLiga paham bahwa Lionel Messi adalah salah satu bintang besar yang pernah berkompetisi di Negeri Matador.

Namun, menurut LaLiga, kepergian Messi tidak menimbulkan dampak negatif terhadap keberlangsungan kompetisi.

LaLiga akan tetap memiliki daya tarik karena kompetisi tak hanya bergantung kepada satu pemain saja.

"Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo adalah pemain terbaik di dunia. Mereka bermain di LaLiga pada masa keemasan mereka," ucap delegasi LaLiga Global Network Indonesia, Rodrigo Gallego Abad, dalam jumpa pers virtual, Rabu (15/9/2021).

"Akan tetapi, Messi dan Ronaldo sudah memasuki tahap akhir karier mereka. Sekitar tiga atau empat tahun lagi mereka akan pensiun," imbuhnya.

"Kami mencoba membangun kompetisi lebih baik dan kompetitif lagi, tanpa bergantung kepada satu pemain," kata Rodrigo.

Lionel Messi adalah salah satu pemain yang meninggalkan Liga Spanyol dalam kurun waktu empat tahun terakhir.

Sebelumnya, sudah ada Neymar yang hengkang dari Barcelona untuk PSG pada 2017 dengan memecahkan rekor transfer.

Setahun kemudian, Cristiano Ronaldo memutuskan hijrah ke Juventus setelah sembilan tahun membela Real Madrid (sejak 2009).

Berikutnya, pada tahun yang sama dengan Messi, Sergio Ramos memutuskan untuk tak menambah kontraknya di Real Madrid dan pergi ke PSG.

LaLiga memang telah kehilangan banyak bintang. Namun, bukan berarti kompetisi mereka bakal meredup.

Sebab, sudah ada sederetan nama yang siap bersinar, mulai dari yang muda hingga angkatan senior.

Dari yang muda, ada nama-nama seperti Pedri, Frenkie de Jong, Alexander Isak, Mikel Oyarzabal, Joao Félix, dan Takefusa Kubo.

Kemudian, barisan senior yang siap menjaga gengsi LaLiga di antaranya Karim Benzema, Antoine Griezmann, Luis Suarez, Sergio Aguero, dan Memphis Depay.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/15/15082498/ditinggal-lionel-messi-laliga-takkan-kehilangan-daya-tarik

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke