Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadon Sancho Cedera di Timnas Inggris, Absen Lama Bersama Man United?

Jadon Sancho masuk dalam skuad timnas Inggris untuk bertanding dalam tiga laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa pada awal September ini.

Adapun The Three Lions menghadapi Hongaria lebih dulu Stadion Puskas Ferenc, Jumat (3/9/2021) lalu.

Hasilnya, pasukan Gareth Southgate berjaya dengan kemenangan telak 4-0 atas Hongaria.

Pada laga tersebut, Sancho tak masuk dalam pemain yang dibawa Inggris karena sang pemain cedera saat menjalani latihan.

Sancho pun akan melewatkan laga Inggris melawan Andorra dan Polandia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 selanjutnya.

Lalu, seberapa parah cedera pemain berusia 21 tahun tersebut?

Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) telah memberikan update mengenai kondisi Sancho dan menyatakan sang pemain hanya mengalami cedera ringan.

Sancho saat ini kembali ke skuad Man United di Carrington untuk menjalani perawatan lebih lanjut.

"Jadon Sancho tidak akan berperan dalam kualifikasi Piala Dunia yang akan datang saat Inggris melawan Andorra dan Polandia," tulis pernyataan FA.

"Sang penyerang mengalami cedera ringan dalam latihan awal pekan ini yang membuatnya absen saat tim menang 4-0 di Hungaria."

"Setelah penilaian lebih lanjut, pemain berusia 21 tahun itu telah kembali ke klubnya dan diharapkan pulih tepat waktu untuk pertandingan Manchester United dengan Newcastle United pada Sabtu 11 September."

"Gareth Southgate sekarang memiliki 23 pemain untuk pertandingan hari Minggu melawan Andorra di Stadion Wembley," demikian pernyataan tersebut.

Dia direkrut dari Borussia Dortmund dengan durasi kontrak hingga Juni 2026, plus opsi perpanjangan satu tahun.

Pemain binaan akademi Manchester City itu telah tampil tiga kali bersama Man United saat melawan Leeds United, Southampton, dan Wolverhampton Wanderers.

Namun, sang pemain belum mampu mengeluarkan performa terbaik dan belum memberikan kontribusi gol dalam tiga laga Premier League itu.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/04/20300088/jadon-sancho-cedera-di-timnas-inggris-absen-lama-bersama-man-united-

Terkini Lainnya

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke