Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Makna Kemerdekaan bagi Bayu Gatra, Bukan Hanya soal Berkorban Nyawa...

PAMEKASAN, KOMPAS.com - HUT ke-76 Kemerdekaan RI yang jatuh pada tanggal 17 Agustus memiliki makna tersendiri bagi winger Madura United, Bayu Gatra.

Bagi dia, momen Hari Kemerdekaan menjadi waktu yang tepat untuk ajang memetik pembelajaran dan teladan para pendiri bangsa.

"Kita generasi muda harus mencontoh pahlawan-pahlawan kita dulu. Bagaimana mereka menjalani hidup, cara mereka berjuang untuk negara, sampai bertaruh nyawa,” ujar Bayu Gatra kepada Kompas.com, Selasa (17/8/2021).

Selain menjadi momen untuk merefleksi diri, HUT RI juga menjadi waktu untuk melihat kembali apa yang sudah diberikan kepada negeri.

Menurut dia, mengabdi pada Indonesia tidak melulu soal berkorban nyawa. Memberikan yang terbaik dalam setiap pekerjaan juga menjadi bagian membela negara.

Sebab, setiap profesi memiliki cara sendiri-sendiri untuk berkontribusi kepada Indonesia.

"Kita generasi sekarang minimal harus mencontoh semangat para pejuang dan sebisa mungkin mengharumkan nama Indonesia," ucap pemain asal Jember itu.

"Contohnya seperti kemarin para atlet di Olimpiade," katanya.

Dalam sepak bola, Bayu Gatra berharap kemerdekaan ini menjadi momen bersama untuk mengangkat kembali derajat sepak bola Indonesia.

Sebab, jika dibandingkan cerita-cerita lama kejayaan sepak bola Indonesia pada masa lampau, sepak bola Indonesia saat ini sangat jauh tertinggal.

Dia berharap semua insan yang bergerak di dalamnya bisa kembali mendapatkan visi yang sama, yakni prestasi dan harga diri sepak bola Indonesia yang pernah dilabeli Macan Asia.

"Ya kita harus lebih maju, jangan mudah mundur, apalagi putus asa. Masa kita kalah sama tetangga sebelah, supaya Indonesia bisa kembali dijuluki Macan Asia," ujar mantan pemain PSM Makassar itu.

"Terutama liga harus jalan supaya ada kompetisi," katanya.

https://bola.kompas.com/read/2021/08/17/08400018/makna-kemerdekaan-bagi-bayu-gatra-bukan-hanya-soal-berkorban-nyawa-

Terkini Lainnya

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke