Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Marc Klok, Robert Alberts Tak Bermaksud Jadikan Persib Rasa Belanda

Dalam pengumuman yang diunggah di laman resmi klub, Marc Klok dan Persib Bandung telah menyepakati kontrak berdurasi empat tahun pada Rabu (30/6/2021).

Di Persib, Marc Klok akan bereuni dengan pelatih Robert Rene Alberts yang juga berasal dari Belanda.

Selain sama-sama dari Belanda, Marc Klok dan Robert Rene Alberts pun pernah menjalin kerjasama selama dua musim dari 2017 hingga 2018 di PSM Makassar.

Setelah itu, Robert Rene Alberts meninggalkan PSM Makassar dan menjadi pelatih Persib pada 2019, sedangkan Marc Klok berlabuh ke Persija Jakarta pada 2020.

Bersama Persija, Marc Klok berhasil menjuarai turnamen pramusim Piala Menpora 2021 dengan mengalahkan Persib Bandung di partai puncak.

Dia juga mengukir prestasi pribadi dengan menjadi Pemain Terbaik Piala Menpora 2021.

Kini, seusai mengukir kenangan indah bersama Persija Jakarta, Marc Klok mengambil langkah mengejutkan dengan berlabuh ke Persib Bandung.

Kehadiran Marc Klok di Persib membuat klub berjulukan Maung Bandung itu semakin kental dengan nuansa Belanda.

Seperti diketahui, sebelum Marc Klok bergabung, Persib memiliki beberapa pilar berdarah Belanda, yakni pelatih Robert Rene Alberts, bek Nick Kuipers, hingga duet lini depan, Ezra Walian dan Geoffrey Castillion.

Terkait hal tersebut, Robert Rene Alberts mengatakan bahwa dirinya tidak bermaksud menjadikan Persib sebagai tim yang kental dengan nuansa Belanda.

Robert Alberts menjelaskan, keberadaan sejumlah pemain Belanda di kubu Persib merupakan ketidaksengajaan.

Dia mengaku tidak pernah secara khusus mencari pemain asal Negeri Kincir Angin tersebut.

"Saya ingin mengatakan bahwa banyaknya pemain asal Belanda yang ada di Persib musim ini adalah murni sebuah hal yang tidak disengaja," kata Robert Alberts, dikutip dari laman resmi klub.

"Saya tidak pernah mencari pemain yang khusus dari Belanda. Ezra dan Marc adalah pemain naturalisasi dan mereka memilih untuk bergabung dengan Persib," ujarnya.

"Sebenarnya mereka berdua bisa gabung dengan klub mana pun, tapi ini keputusan dan ambisi mereka sendiri utnuk bergabung dengan Persib dan ini juga bukan soal uang," tutur Robert Alberts menjelaskan.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/01/22000058/ada-marc-klok-robert-alberts-tak-bermaksud-jadikan-persib-rasa-belanda

Terkini Lainnya

Senjata Rahasia Ancelotti di Balik Real Madrid ke Final Liga Champions

Senjata Rahasia Ancelotti di Balik Real Madrid ke Final Liga Champions

Liga Champions
Shin Tae-yong soal Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas: Tanya Saja ke Dia

Shin Tae-yong soal Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas: Tanya Saja ke Dia

Timnas Indonesia
Alasan Van Dijk Antusias Nantikan Kedatangan Arne Slot di Liverpool

Alasan Van Dijk Antusias Nantikan Kedatangan Arne Slot di Liverpool

Liga Inggris
Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Liga Indonesia
Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Badminton
Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Badminton
Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Liga Inggris
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Sports
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke