Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Lengkap Euro 2020 - Spanyol-Perancis Tertahan, Jerman Benamkan Portugal

KOMPAS.com - Timnas Spanyol dan timnas Perancis meraih hasil serupa pada matchday kedua fase grup Euro 2020 atau Piala Eropa 2020.

Di sisi lain, timnas Jerman sukses mempermalukan juara bertahan Piala Eropa timnas Portugal di Allianz Arena, Muenchen.

Spanyol kembali meraih hasil imbang saat berhadapan dengan Polandia pada laga Grup E Euro 2020 yang dihelat di Stadion La Cartuja Sevilla, Minggu (20/6/2021) dini hari WIB.

La Furia Roja, julukan timnas Spanyol, sempat unggul terlebih dahulu pada menit ke-25 berkat gol Alvaro Morata.

Polandia kemudian berhasil bangkit dan menyamakan kedudukan pada menit ke-54 melalui sundulan Robert Lewandowski.

Spanyol sebenarnya memiliki peluang emas untuk kembali unggul pada menit ke-58 lewat titik penalti.

Namun, peluang itu gagal dimanfaatkan setelah eksekusi penalti Gerard Moreno membentur tiang gawang.

Sementara itu, juara Piala Dunia 2018 timnas Perancis di luar dugaan gagal mengalahkan tim "terlemah" Grup F Euro 2020, Hongaria.

Bertanding di Puskas Arena, Bucharest, pada Sabtu (19/6/2021) malam WIB, Perancis tampil sangat buruk dan tertinggal terlebih dahulu pada menit ke-45+2.

Gol pembuka timnas Hongaria diciptakan oleh bek kanan berusia 31 tahun, Attila Fiola.

Beruntung bagi Perancis karena Antoine Griezmann berhasil mencetak gol penyeimbang pada menit ke-66.

Pada laga Grup F lainnya, Jerman sukses menaklukkan juara bertahan Portugal dengan skor mencolok, 4-2.

Duel Jerman vs Portugal di Allianz Arena pada Sabtu (19/6/2021) malam WIB berlangsung sangat dramatis.

Drama sudah terjadi pada menit kelima setelah gol bek kiri Jerman, Robin Gosens, dianulir karena offside.

Portugal kemudian sukses membuat publik Allianz Arena pada menit ke-15 ketika Cristiano Ronaldo berhasil memaksimalkan umpan terukur Diogo Jota.

Tidak menyerah, timnas Jerman berhasil bangkit dan berbalik unggul 2-1 pada 10 menit terakhir babak pertama.

Der Panzer, julukan timnas Jerman, berhasil bangkit setelah Ruben Dias (35') adn Raphael Guerreiro (39') melakukan bunuh diri.

Berlanjut ke babak kedua, Jerman langsung menggempur pertahanan timnas Portugal.

Tidak tanggung-tanggung, timnas Jerman asuhan Joachim Loew sukses mencetak dua gol tambahan pada sepertiga awal babak kedua.

Portugal yang terkejut dengan serangan cepat Jerman pada akhirnya hanya mampu mencetak satu gol balasan melalui tembakan kaki kanan Diogo Jota (68').

Hasil tiga pertandingan Euro 2020 yang dihelat pada Sabtu (19/6/2021) waktu setempat membuat persaingan di Grup E dan Grup F masih sangat terbuka.

Seluruh tim penghuni Grup E dan Grup F saat ini masih berpeluang lolos ke fase gugur atau babak 16 besar Euro 2020.

Berikut adalah hasil lengkap tiga pertandingan Euro 2020 pada Sabtu (19/6/2021):

Grup F:

  • Hongaria Vs Perancis: 1-1 (Attila Fiola 45+2'/Antoine Griezmann 66')
  • Portugal Vs Jerman: 2-4 (Cristiano Ronaldo 15', Diogo Jota 67'/Ruben Dias- bunuh diri 35', Raphael Guerreiro- bunuh diri 39', Kai Havertz 51, Robin Gosens 60')

Grup E:

  • Spanyol Vs Polandia: 1-1 (Alvaro Morata 25'/Robert Lewandowski 54')

https://bola.kompas.com/read/2021/06/20/04473018/hasil-lengkap-euro-2020-spanyol-perancis-tertahan-jerman-benamkan-portugal

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke