Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chelsea Juara Liga Champions, Marcos Alonso Ikuti Jejak Sang Kakek

Raihan gelar Marcos Alonso resmi bertambah usai Chelsea merengkuh trofi Liga Champions 2020-2021.

The Blues menjadi tim terbaik di Eropa musim ini setelah menang 1-0 atas Manchester City di partai final UCL, Minggu (30/5/2021) dini hari WIB.

Bertanding di Estadio do Dragao, Porto, Portugal, kubu London Barat berjaya berkat gol tunggal Kai Havertz pada menit ke-42.

Keunggulan 1-0 dapat terus dipertahankan lantaran para pemain The Blues begitu solid, khususnya di area bek.

Alhasil, Chelsea berhasil menjadi juara Liga Champions untuk kali kedua sepanjang sejarah.

Prestasi ini tentu juga menjadi catatan manis bagi seluruh pilar Chelsea.

Terkhusus Marcos Alonso, pemain asal Spanyol itu sukses mengikuti jejak kakeknya, Marcos Alonso Imaz (Marquitos).

Tak tanggung-tanggung, sang kakek yang memperkuat Real Madrid berhasil meraih lima trofi Piala Champions (format lama Liga Champions) dari edisi perdana pada 1955 sampai 1960.

Kini, Marcos Alonso secara keseluruhan telah meraih gelar Liga Inggris, Liga Champions, Liga Europa, dan Piala FA bersama Chelsea.

Darah sebagai pesepak bola sendiri memang begitu melekat dengan Marcos Alonso.

Selain sang kakek, ayahnya yang juga bernama Marcos Alonso Pena juga merupakan pesepak bola.

Marcos Alonso Pena melegenda bersama Barcelona pada periode 1982-1987.

Meski tidak memiliki gelar antarklub Eropa, sang ayah sukses mempersembahkan berbagai trofi domestik untuk Barca di antaranya, satu LaLiga dan Copa del Rey.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/30/10200008/-chelsea-juara-liga-champions-marcos-alonso-ikuti-jejak-sang-kakek

Terkini Lainnya

Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Liga Inggris
Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Liga Inggris
Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Liga Indonesia
Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Timnas Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Liga Inggris
Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Liga Indonesia
Kesan Jay Idzes soal Julukan 'Bang Jayadi' dari Fans Timnas Indonesia

Kesan Jay Idzes soal Julukan "Bang Jayadi" dari Fans Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Badminton
Tekad Dejan/Gloria 'Pecah Telur' Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Tekad Dejan/Gloria "Pecah Telur" Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Badminton
Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Liga Inggris
Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Internasional
Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Liga Indonesia
Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Liga Italia
Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke