Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juara Liga Champions, Mason Mount Layangkan Pujian ke Man City

KOMPAS.com - Chelsea menjadi juara Liga Champions untuk kali kedua sepanjang sejarah klub setelah kemenangan solid 1-0 lawan Manchester City pada Minggu (30/5/2021). Mason Mount, salah satu pahlawan The Blues pada laga tersebut, pun tetap memberikan pujian tinggi kepada City.

Mason Mount berperan kunci pada kemenangan di Stadion Dragao, Porto, tersebut.

Gelandang binaan Chelsea tersebut memberikan umpan terobosan bagi gol tunggal laga yang dicetak oleh Kai Havertz tiga menit sebelum turun minum.

Ia menjadi pemain asal Inggris pertama yang memberikan assist di final Liga Champions sejak bek Manchester United Wes Brown pada laga final 2008 melawan Chelsea.

Chelsea bertahan secara brilian sepanjang laga dengan kiper Edouard Mendy bahkan tak perlu membuat penyelamatan sejak menit ketujuh pertandingan.

Ini merupakan gelar Liga Champions pertama Chelsea sejak 2012 sekaligus menambah panjang penantian City akan trofi Si Kuping Besar pertama mereka.

Setelah laga, Mount mengutarakan bahwa kemenangan ini merupakan perwujudan mimpi dirinya sejak lama.

"Saya tak bisa menemukan kata-kata," tutur Mount kepada BT Sports.

"Mustahil. Saya telah kalah di dua final bersama Chelsea sebelum ini. Saya bermimpi untuk bisa menang sebuah trofi bersama Chelsea."

"Melaju hingga final Liga Champions, kami bermain lawan tim-tim kuat. Kami berada di final dan berhasil menang."

"Ini momen sangat spesial. Saat ini kami adalah tim terbaik di dunia."

Tak hanya berbicara soal Chelsea, ia pun melempar pujian kepada lawan mereka di final.

"Tim Man City luar biasa. Anda telah melihat apa yang mereka lakukan di Premier League. Sungguh laga sangat sulit," tutur pemain berusia 22 tahun itu lagi.

"Sekarang kami akan bermain ke Piala Eropa... Saya juga akan bertemu beberapa pemain City (di Timnas Inggris) dan saya tahu ini tak akan mudah."

"Saya berbicara kepada mereka, tim mereka layak berada di sini."

"Sulit bagi mereka sekarang ini tapi saya harap musim depan kami juga dapat menantang gelar Liga Inggris."

https://bola.kompas.com/read/2021/05/30/05271008/juara-liga-champions-mason-mount-layangkan-pujian-ke-man-city

Terkini Lainnya

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke