Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga Champions, 5 Fakta Menarik Saat Chelsea Taklukkan FC Porto

Bermain di Estadio R Sanchez Pizjuan, Seville, Spanyol, yang menjadi markas FC Porto, Chelsea menang 2-0. Dua pemain muda asal Inggris, Mason Mount dan Ben Chilwell, menjadi penentu kesuksesan tim besutan Thomas Tuchel ini.

Mason Mount membawa Chelsea unggul 1-0 pada menit ke-32, sebelum Ben Chiwell menggandakannya pada menit ke-85.

Alhasil, Chelsea berada di ambang pintu semifinal kompetisi paling elite antarklub Eropa ini. Sebab, mereka hanya butuh bermain imbang atau cukup kalah dengan selisih satu gol ketika memainkan leg kedua pada 14 April nanti.

Namun, Chelsea harus tetap waspada. Sebab, Porto masih punya peluang lolos karena bila menang 3-1 (atau selisih dua gol dan bisa mencetak gol) pada leg kedua nanti, raksasa Liga Portugal tersebut yang berhak maju ke semifinal--unggul agresivitas di kandang lawan.

Nah, laga leg pertama ini menghadirkan sejumlah fakta menarik. Mason Mount bukan hanya meraih gol perdana di pentas Liga Champions. Dia pun mengukir sejarah sebagai pemain termuda Chelsea yang mencetak gol pada fase knock out Liga Champions.

Berikut ini 5 fakta menarik dalam laga Porto vs Chelsea:

Mason Mount merupakan jebolan Chelsea U-23. Dia masuk skuad senior Chelsea pada Juli 2019 dan mendapat kesempatan melakukan debut Liga Champions pada 20 Oktober 2020 ketika Chelsea melawan Sevilla.

Hingga kini, Mason Mount sudah tampil tujuh kali di panggung paling bergengsi antarklub Eropa tersebut. Ternyata, dia hanya butuh tujuh penampilan untuk mencetak gol.

Sebelumnya, Mason Mount hanya membuat satu assist saat Chelsea menang 2-1 atas Stade Rennais FC pada 24 November 2020. Kala itu, Mason Mount membuka jalan bagi Callum Hudson-Odoi untuk membawa Chelsea unggul 1-0 pada menit ke-22.

Saat melakoni laga ini, Mason Mount berusia 22 tahun 87 hari.

Lebih menarik lagi, gol Mason Mount ini terjadi saat Chelsea melakukan tendangan on target pertama dalam pertandingan tersebut yang berlangsung di Seville, Spanyol.

Gol kemenangan Chelsea dihasilkan oleh dua pemain Inggris, yakni Mason Mount dan Ben Chilwell. Ini punya menjadi sebuah catatan menarik karena untuk pertama kalinya terjadi sejak Maret 2012.

Sembilan tahun yang silam, dua pemain Inggris yang berkostum Chelsea pun melakukan hal serupa saat The Blues melawan wakil Italia, Napoli. Kala itu, John Terry dan Frank Lampard menjebol gawang Napoli.

Kemenangan atas FC Porto ini menghadirkan catatan manis bagi pelatih Chelsea, Thomas Tuchel. Sebab, dia menjadi manajer kedua Chelsea yang memenangi tiga pertandingan pertama pada fase knock out di pentas Liga Champions.

Sebelumnya, catatan serupa pernah diukir Roberto Di Matteo. Sosok asal Italia ini menorehkan prestasi tersebut pada Liga Champions musim 2011-2012 di mana mereka akhirnya menjadi juara ajang tersebut.

Kiper Chelsea, Edouard Mendy, sukses mengawal gawangnya sehingga tidak kebobolan sepanjang 90 menit pertandingan melawan FC Porto. Ini menjadi modal penting bagi mereka untuk menghadapi leg kedua pada 14 April nanti.

Terlepas dari keuntungan yang akan didapat, Edouard Mendy menorehkan catatan apik soal clean sheet alias tidak kebobolan. Hingga kini, dia sudah meraih 10 clean sheet sejak Thomas Tuchel melakoni laga perdana bersama Chelsea pada 27 Januari 2021.

https://bola.kompas.com/read/2021/04/08/05312988/hasil-liga-champions-5-fakta-menarik-saat-chelsea-taklukkan-fc-porto

Terkini Lainnya

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke