Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dua Hari Sekali, Skuad PS Sleman Jalani Terapi Rendaman Air Es

BANDUNG, KOMPAS.com - Setiap dua hari sekali, skuad PS Sleman yang tengah berlatih di Bandung menjalani terapi rendaman air es.

PS Sleman tengah mempersiapkan diri untuk laga Grup C Piala Menpora 2021 mulai Sabtu (21/3/2021).

"Terapi ini bernama kryoterapi," kata dokter tim PS Sleman Elwizan Aminuddin, Rabu (17/3/2021).

Pada praktiknya, para pemain berendam dalam air es bersuhu 5-10 derajat Celcius.

Fungsi terapi ini, kata Elwizan untuk mempercepat pemulihan pemain.

Bagus Nirwanto dan kolega memang tengah ditempa latihan fisik cukup keras agar tubuh mereka prima saat melakoni laga di Piala Menpora nanti.

Elwizan memaparkan, Saat berlatih, pasti para pemain merasa letih atau capek.

Acap, ada otot yang sedikit sobek atau kerusakan mikro.

"Rendaman air es akan mengatasi hal itu," tutur Elwizan Aminuddin.

https://bola.kompas.com/read/2021/03/17/22170338/dua-hari-sekali-skuad-ps-sleman-jalani-terapi-rendaman-air-es

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke