Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Vs Man City, Klopp Lempar Pujian buat Gelandang The Citizens

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengaku tidak terkejut melihat penampilan konsisten gelandang Manchester City, Ilkay Guendogan, belakangan ini.

Pernyataan tersebut disampaikan Juergen Klopp, jelang duel kedua tim dalam lanjutan kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, pada Minggu (7/2/2021) malam pukul 23.30 WIB.

Ilkay Guendogan menjadi salah satu motor permainan skuad The Citizens musim ini, yang meraih 13 kemenangan secara beruntun di semua kompetisi sejak Desember lalu.

Kontribusi gelandang asal Jerman itu terlihat dari enam gol yang dicatatkannya untuk skuad Man City dalam periode tersebut.

"Dia adalah salah satu pemain terbaik yang pernah saya latih," ujar Klopp seperti dilansir dari laman Liverpool Echo.

"Rangkaian penampilan bagus seperti ini pernah terjadi pada musim 2012 lalu, saat itu ia bermain luar biasa sebelum mengalami cedera," katanya menambahkan.

Sebagaimana diketahui, Klopp pernah menangani langsung Guendogan ketika sang gelandang masih bermain untuk klub Jerman, Borussia Dortmund.

Dalam kurun waktu empat musim bermain di bawah arahan Klopp, Guendogan mencatat 117 kali penampilan di berbagai ajang dengan koleksi 12 gol.

Bersama, mereka mempersembahkan gelar juara kompetisi teratas Liga Jerman, Bundesliga, dan Piala Jerman pada musim 2011-2012.

Selain itu, keduanya juga memberikan Dortmund gelar Piala Super Jerman pada edisi 2013-2014 dan 2014-2015.

Keduanya lantas mengambil pilihan berbeda ketika sama-sama melanjutkan karier menuju Premier League.

Klopp lebih dulu tiba di Inggris untuk melatih Liverpool pada Oktober 2015, menggantikan juru taktik sebelumnya, Brendan Rodgers.

Sedangkan, Guendogan menerima tawaran untuk bermain bareng Man City dengan banderol transfer mencapai 27 juta euro (sekitar 457 miliar rupiah) pada Juli 2016.

https://bola.kompas.com/read/2021/02/07/16000078/liverpool-vs-man-city-klopp-lempar-pujian-buat-gelandang-the-citizens

Terkini Lainnya

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke