Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juergen Klopp Jelaskan Momen Perdebatan dengan James Milner

Diketahui, Klopp dan Milner sempat beradu argumen singkat di pinggir lapangan pada babak kedua tepatnya pada menit ke-56.

Milner merasa tidak terima dengan keputusan sang juru taktik karena dirinya ditarik keluar lapangan dan digantikan Curtis Jones.

Terkait perdebatan tersebut, Klopp selaku juru taktik angkat bicara.

"Dia bukannya tidak senang ditarik keluar, tetapi memang terjadi kesalahanpahaman penyampaian bahasa Inggris saya," kata Klopp dikutip dari laman resmi Liverpool.

Lebih lanjut, pelatih asal Jerman itu menjelaskan kronologinya.

"Jadi, masalahnya kami memberi tahu Milner untuk lebih bermain sedikit lebih ke dalam bersama Georginio (Wijnaldum) dan Thiago (Alcantara) karena dia mengalami hamstring yang sedikit mengencang."

"Jadi, kami memberi tahu dia supaya lebih fokus mengumpan daripada berlari dengan bola, hal semacam itu," ucapnya.

"Namun, rencananya jelas, dia akan ditarik keluar setelah Curtis selesai pemanasan, tetapi sepertinya hal itu tidak tersampaikan dengan jelas karena Milner kerap melakukan sprint sehingga saya khawatir dan cepat menariknya keluar," tuturnya.

"Ketika ditarik keluar dia bilang, 'Anda minta saya main lebih dalam, jadi saya berlari lebih pendek dan sekarang saya ditarik keluar'," ucap Klopp.

Setelah ditarik keluar, Milner malah tertawa lepas karena keputusan sang pelatih tepat untuk menggantinya.

Tak lama usai Milner keluar, Liverpool berhasil membuka keunggulan 1-0 atas West Ham berkat assist Curtis Jones ke sang pencetak gol, Mohamed Salah, pada menit ke-57.

"Setelah gol, dia kembali mendekati saya dan bilang, 'Oke, keputusan Anda tepat," ujar Klopp.

Adapun pada laga tersebut Liverpool berhasil menang 3-1 atas West Ham United.

Hasil ini membuat posisi Liverpool di klasemen Liga Inggris naik.

The Reds sekarang berada di peringkat ketiga dengan koleksi 40 poin, unggul satu angka atas Leicester City di peringkat keempat.

https://bola.kompas.com/read/2021/02/01/12400078/juergen-klopp-jelaskan-momen-perdebatan-dengan-james-milner

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke