Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Isu Transfer Hakimi adalah Upaya Menggoyahkan Inter...

KOMPAS.com - Kabar mengenai permasalahan pembayaran transfer bek Achraf Hakimi dari Real Madrid menuju Inter Milan belakangan ini menjadi tajuk utama media di Italia, Corriere dello Sport.

Sumber tersebut bahkan menulis bahwa Real Madrid siap menarik kembali Hakimi dari klub peserta kompetisi teratas Liga Italia, Serie A, itu jika tidak melunasi pembayaran termin awal dalam pembelian sang pemain.

Belakangan, kabar tersebut dibantah langsung oleh Madrid, melalui pernyataan lewat laman resminya dengan menyebut tidak ada masalah pembayaran terkait transaksi kepindahan pemain yang bersangkutan.

Direktur Eksekutif Inter, Giuseppe Marotta, bahkan menyinggung kabar miring yang menimpa klubnya dalam beberapa hari terakhir saat berbicara kepada Sky Sport Italia.

"Banyak berita mengenai tim kami yang beredar selama beberapa pekan terakhir, sebagian besar memang benar, sementara kabar lain sepenuhnya merupakan spekulasi untuk mengganggu kestabilan klub," ujar Marotta.

"Hal tersebut jelas tidak mungkin terjadi, mengingat klub ini memiliki manajemen yang sanggup menjaga situasi dan kesolidan dalam tim (menghadapi kabar tersebut)," katanya.

Marotta secara khusus menyempatkan diri menjelaskan kondisi Inter, yang tidak akan melakukan banyak aktivitas selama periode bursa transfer Januari kali ini.

Inter, disebut Marotta, tengah mencari peluang untuk keluar dari situasi sulit secara finansial belakangan ini, dan tidak berminat mendatangkan pemain baru.

Skuad asuhan pelatih Antonio Conte itu lebih mengharapkan kembalinya beberapa pemain dari cedera panjang agar kembali mampu memperkuat tim pada sisa musim.

"Mattias Vecino sudah bergabung dalam sesi latihan tim pekan ini dan saya mengharapkan kehadirannya bisa memberi dampak bagus ibarat mendapatkan pemain baru di bursa transfer kali ini," kata Marotta.

"Sementara ini, kami masih mengerahkan seluruh perhatian kepada para pemain yang ada dan mengutamakan mereka yang mau tampil secara antusias demi tim ini," ucapnya menambahkan.

Inter saat ini menempati posisi kedua klasemen sementara Serie A, dengan raihan 41 poin dari 19 pertandingan yang sudah dijalani.

Raihan mereka berselisih dua angka dari koleksi pemuncak klasemen sementara, AC Milan, yang telah memperoleh 43 angka dari jumlah pertandingan sama.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/24/18200038/isu-transfer-hakimi-adalah-upaya-menggoyahkan-inter-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke