Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Main 2 Kali dalam 48 Jam, Frank Lampard Sebut Liga Inggris Tak Adil

Hal tersebut Lampard yakini usai Chelsea kerap mendapati jadwal yang lebih mepet dibanding klub-klub Premier League lainnya.

The Blues harus melakoni laga pada periode Natal hingga dua kali dalam 48 jam.

Ia pun tak segan menuduh Liga Inggris telah mempersulit anak asuhnya untuk meraih gelar juara.

Chelsea akan bertandang ke Arsenal pada Boxing Day, Sabtu (26/12/2020) waktu setempat, dan kemudian akan melakoni partai kandang melawan Aston Villa tepat 48 jam kemudian.

Sementara, tim-tim penantang gelar seperti Liverpool, Manchester City, Manchester Unitedn dan Tottenham Hotspur memiliki jadwal yang lebih longgar dengan jarak tiga hari dari Boxing Day.

Jadwal begitu singkat plus para rival yang mendapat jadwal lebih baik pun membuat Lampard sangat geram dan menyatakan otoritas Liga Inggris tak adil.

"Ini dua pertandingan dalam dua hari, 48 jam," kata Lampard jelang Derbi London dilansir ESPN.

"Saya tidak berusaha untuk menjadi pintar, tapi itu poin penting bagi kami, karena ada tim penantang gelar lainnya yang memainkan dua pertandingan dalam tiga hari."

"Saya tahu persis apa yang terjadi soal ini. Pertandingan tersebut akan disiarkan langsung begitu juga dengan mereka."

"Kami bermain melawan Arsenal pada Boxing Day dan pertandingan kami dengan Man City sekarang telah digeser menjadi Minggu (3 Januari)."

"Jadi, kami tidak bisa mendapat waktu lebih meski Aston Villa juga ingin bermain pada hari Selasa karena mereka ingin satu hari ekstra seperti kami. Namun, kami ditolak Liga Inggris dan penyiar."

"Akan tetapi, bagaimana pun saya tidak melihat bagaimana ini lapangan permainan yang adil. Saya pikir itu salah dan itu tidak akan menjadi yang terbaik bagi para pemain yang bermain di level atas."

"Jangan salah paham, Aston Villa memiliki masalah sama. Kami melawan mereka, kami berdua akan memiliki masalah sama. Namun, saya hanya mengatakan kami tidak mendapatkan waktu istirahat yang sama seperti tim lain."

Lampard pun mengindikasikan akan melakukan rotasi besar saat menghadapi Villa dua hari mendatang di Stamford Bridge.

"Saya pikir hampir tidak mungkin," katanya menanggapi skuad yang akan dimainkan melawan tim besutan Dean Smith.

"Saya pikir semua orang yang bekerja dalam bidang olahraga, akan melakukan pemulihan saat melakoni pertandingan kedua yang mepet."

"Tidak baik bahkan bagi para pemain untuk keluar dan berlatih apalagi bermain ke level tinggi 90 menit. Saya harus cermat memperhatikan pemain saat melawan Arsenal.

"Kami akan melakukan yang terbaik untuk melakukan rotasi dengan tepat," ujar Frank Lampard menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2020/12/26/17000008/main-2-kali-dalam-48-jam-frank-lampard-sebut-liga-inggris-tak-adil

Terkini Lainnya

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke