Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man City Ditahan Penghuni Zona Degradasi, Guendogan Sebut Pemain Bukanlah Mesin

KOMPAS.com - Ekspresi frustrasi diungkap gelandang Manchester City, Ilkay Guendogan, usai timnya meraih hasil imbang 1-1 saat melawan West Bromwich Albion dalam ajang kasta teratas Liga Inggris, Premier League, Selasa (15/12/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Guendogan merasa klubnya gagal memenuhi ekspektasi untuk mengambil angka penuh, dari laga menghadapi tim yang berada di zona degradasi klasemen sementara Premier League.

"Kami tahu dapat bermain lebih baik seandainya dapat tampil disiplin di lapangan. Para pemain bukanlah mesin. Para pemain adalah pemain biasa yang bisa mengalami kesulitan saat menjalani pertandingan," kata Guendogan seperti dikutip KOMPAS.com dari BBC.

"Tim ini telah menjalankan skema permainan dengan standar permainan tinggi selama beberapa musim terakhir. Sehingga ekspektasi yang muncul makin meningkat dan menuntut para pemain terus melakukan pembuktian usai meraih kemenangan," katanya lagi.

Pemain asal Jerman itu menyebut situasi tidak akan menjadi lebih mudah bagi timnya selama beberapa pekan ke depan, seiring padatnya jadwal pertandingan yang harus dilakoni Manchester City.

Situasi serupa, menurut Guendogan, tidak hanya akan dialami Man City karena sebagian besar tim papan atas kompetisi Eropa tengah menjalani rangkaian laga yang menguras energi pemain.

"Tidaklah mudah bertanding dalam periode akhir tahun seperti ini, ada banyak pertandingan dan kebanyakan tim besar sukar memenangkan laga secara beruntun," ucap Guendogan.

"Adalah hal mustahil bagi sebuah tim untuk tampil dominan dalam ajang kompetisi domestik dengan agenda pertandingan yang menanti dalam beberapa pekan ke depan," katanya lagi.

Cara bermain lawan yang berhasil meredam alur serangan City sepanjang laga, di sisi lain jadi dalih Guendogan atas raihan satu angka dari duel yang berlangsung di Stadion Etihad tersebut.

"Mereka bertahan sangat dalam dan melakukannya dengan seluruh kemampuan yang dimiliki. Tidak mudah membuat peluang dan mencetak lebih dari satu gol pada pertandingan tadi," ujarnya.

Man City mencatatkan tujuh tembakan tepat sasaran ke gawang West Bromwich dari total 26 peluang yang mereka buat selama pertandingan.

Berkat hasil imbang tersebut, Man City kini tertahan di posisi keenam sementara dengan raihan 20 angka dari 12 laga yang telah mereka jalani.

https://bola.kompas.com/read/2020/12/16/09200048/man-city-ditahan-penghuni-zona-degradasi-guendogan-sebut-pemain-bukanlah-mesin-

Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke