Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chelsea Vs Tottenham, Anak Asuh Mourinho Selangkah Lagi Ciptakan Rekor

LONDON, KOMPAS.com - Tottenham Hotspur berpeluang mengukir rekor Premier League ketika menghadapi rival sekota mereka, Chelsea.

Duel Chelsea vs Tottenham merupakan laga pekan ke-10 Liga Inggris yang akan berlangsung di Stadion Stamford Bridge, Minggu (29/11/2020) malam WIB.

Link live streaming Chelsea vs Tottenham akan tersedia di akhir artikel.

Rekor yang bisa diciptakan Tottenham Hotspur malam ini adalah start terbaik dalam sejarah partisipasi di Premier League.

Sejauh ini start terbaik Tottenham Hotspur setelah 10 pertandingan Premier League adalah mengumpulkan 22 poin.

Rekor itu diciptakan Tottenham pada musim 2011-2012 ketika ditangani pelatih asal Inggris, Harry Redknapp.

Total poin yang dikumpulkan Tottenham pada musim tersebut didapat dari tujuh kemenangan, sekali hasil imbang, dan dua kali kalah.

Di sisi lain, Tottenham asuhan Jose Mourinho sudah meraih 20 poin dari sembilan pertandingan Liga Inggris musim ini.

Dengan demikian, Tottenham Hotspur wajib mengalahkan Chelsea malam ini agar bisa melewati rekor musim 2011-2012.

Akan tetapi, menumbangkan Chelsea di Stadion Stamford Bridge bukan tugas mudah untuk Tottenham Hotspur.

Sebab, rekor Tottenham terbilang sangat buruk saat mengunjungi markas Chelsea.

Dikutip dari situs BBC Sport, Tottenham hanya bisa meraih satu kemenangan dari 34 pertandingan di Stadion Stamford Bridge sejak musim 1990-1991.

Sisanya, Tottenham meraih 11 hasil imbang dan 22 kali menelan kekalahan.

Satu-satunya kemenangan Tottenham di Stadion Stamford Bridge dalam 30 tahun terakhir terjadi pada musim 2017-2018.

Spurs yang kala itu masih dilatih Mauricio Pochettino sukses mengalahkan Chelsea asuhan Antonio Conte dengan skor meyakinkan 3-1.

Statistik Tottenham saat bertemu Chelsea semakin terlihat buruk ketika melihat catatan pertemuan di Premier League.

Dari 54 pertemuan, Tottenham Hotspur hanya bisa tujuh kali mengalahkan Chelsea dan suda menelan 30 kekalahan.

Musim lalu, Tottenham asuhan Jose Mourinho dua kali dikalahkan Chelsea pada laga tandang maupun kandang Liga Inggris.

Duel Chelsea vs Tottenham malam ini bisa disaksikan secara streaming melalui Mola TV dengan jadwal sepak mula pukul 23.30 WIB.

Berikut adalah link live streaming Chelsea vs Tottenham >>> LINK

https://bola.kompas.com/read/2020/11/29/13400038/chelsea-vs-tottenham-anak-asuh-mourinho-selangkah-lagi-ciptakan-rekor

Terkini Lainnya

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke