Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kepercayaan Diri Atalanta Meningkat Usai Akhiri Rekor Milik Liverpool

Bermain di Stadion Anfield, Atalanta yang bertindak sebagai tim tamu ketika itu menang 2-0 atas Liverpool.

Sepasang gol kemenangan Atalanta dicetak Josip Ilicic (60') dan Robin Gosens (64').

Kemenangan ini sekaligus membuat Atalanta mengakhiri rekor milik Liverpool.

Sebelum takluk dari Atalanta, Liverpool tak terkalahkan dalam 64 laga kandang di Stadion Anfield.

Selain itu, Atalanta menjadi tim pertama yang mengalahkan Liverpool dalam waktu 90 menit pertandingan sejak September 2018.

Berdasarkan penyataan sang pelatih, Gian Piero Gasperini, kepercayaan diri skuad Atalanta pun meningkat berkat pencapaian tersebut.

"Itu adalah malam yang ajaib bagi kami," kata Gasperini, dikutip dari laman Football Italia, Jumat (27/11/2020) malam WIB.

"Menang di lapangan itu tidak diragukan lagi merupakan kepuasan yang luar biasa," imbuh Gasperini.

"Suntikan kepercayaan diri dan energi. Ini harus dilakukan pada kejuaraan dan pertandingan berikutnya," tutur juru taktik berusia 62 tahun itu.

Terdekat Atalanta dijadwalkan bersua Verona pada pekan kesembilan Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2020-2021.

Duel Atalanta kontra Verona akan digelar di Stadion Gewiss, Minggu (29/11/2020) dini hari WIB.

Berselang tiga hari kemudian, Atalanta bakal kembali berjuang di pentas Liga Champions dengan menghadapi wakil Denmark, Midtjylland.

Bagi Atalanta, laga tersebut menjadi sangat krusial. Mereka membutuhkan tambahan poin guna menembus dua besar klasemen Grup D Liga Champions.

Saat ini, La Dea masih tertahan di peringkat ketiga sambil mengantongi tujuh poin, setara dengan Ajax Amsterdam (Belanda) yang berada di urutan kedua.

https://bola.kompas.com/read/2020/11/28/09000038/kepercayaan-diri-atalanta-meningkat-usai-akhiri-rekor-milik-liverpool

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke