Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga Inggris - Duo Merseyside Menang, Arsenal Ditahan Tim Promosi

Hasilnya, dua tim asal Merseyside, Everton dan Liverpool, sama-sama memetik kemenangan.

Everton yang bermain lebih dulu memetik kemenangan atas Fulham di Stadion Craven Cottage, Minggu (22/11/2020) malam WIB.

Laga antara Fulham dan Everton berjalan sengit. Kedua tim saling berbalas gol sebelum laga berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tim tamu.

Gol-gol kemenangan tim tamu, Everton, dicetak Dominic Calvert-Lewin (1', 29') dan Abdoulaye Doucoure (35').

Adapun sepasang gol tuan rumah tercipta lewat aksi Bobby Reid (15') dan Ruben Loftus-Cheek (70').

Sementara itu, Liverpool meraih kemenangan saat menjamu Leicester City di Stadion Anfield, Senin (23/11/2020) dini hari WIB.

Liverpool menyudahi perlawanan Leicester dengan skor 3-0 berkat gol bunuh diri Jonny Evans (21'), aksi Diogo Jota (41'), dan sundulan Roberto Firmino (86').

Saat duo Merseyside kompak meraih tiga poin, Arsenal menderita hasil minor.

Klub berjuluk The Gunners itu ditahan imbang salah satu tim promosi yang memiliki sejarah panjang di Liga Inggris, Leeds United.

Laga antara Leeds United dan Arsenal yang digelar di Stadion Elland Road, Minggu (22/11/2020) malam WIB, berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Bagi Arsenal, ini adalah kali keempat mereka gagal mencetak gol dalam suatu laga di pentas Liga Inggris musim 2020-2021.

Dari sembilan laga yang sudah dimainkan, Arsenal baru mengoleksi sembilan gol.

Melansir Opta Joe, ini adalah jumlah gol terendah Arsenal dalam sembilan laga pertama di Liga Inggris sejak kali terakhir terjadi pada musim 1986-1987 (enam gol)

Kedua laga tersebut akan berlangsung pada Selasa (24/11/2020) dini hari WIB.

Berikut hasil Liga Inggris, Minggu (22/11/2020) malam, hingga Senin (23/11/2020) dini hari WIB:

Fulham 2-3 Everton
Sheffield 0-1 West Ham
Leeds 0-0 Arsenal
Liverpool 3-0 Leicester

https://bola.kompas.com/read/2020/11/23/04470848/hasil-liga-inggris-duo-merseyside-menang-arsenal-ditahan-tim-promosi

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke