Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liverpool Vs Leicester - Diogo Jota Ukir Rekor Baru, The Reds Menang

Laga Liverpool vs Leicester yang digelar di Stadion Anfield, Senin (23/11/2020) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Gol-gol kemenangan Liverpool tercipta lewat gol bunuh diri Jonny Evans (21'), aksi Diogo Jota (41'), dan sundulan Roberto Firmino (86').

Dengan kemenangan ini, Liverpool naik ke peringkat kedua klasemen Liga Inggris musim 2020-2021.

Skuad asuhan Juergen Klopp itu memiliki poin serupa (20) dengan Tottenham Hotspur selaku pemuncak klasemen, tetapi kalah jumlah selisih gol.

Sementara itu, Leicester turun ke peringkat keempat dengan koleksi 18 poin dari sembilan laga.

Jalannya laga Liverpool vs Leicester

Liverpool selaku tim tuan rumah mendominasi laga sejak awal babak pertama. Mereka unggul atas Leicester, baik secara penguasaan bola maupun efektivitas serangan.

Pada babak pertama, Liverpool mencatatkan 65 persen penguasaan bola, sedangkan Leicester 35 persen.

Selanjutnya, soal serangan, klub berjuluk The Reds itu mampu melancarkan 10 tembakan dengan lima di antaranya mengarah tepat ke gawang kiper Leicester, Kasper Schmeichel.

Dari 10 percobaan itu, dua di antaranya bisa Liverpool konversikan menjadi gol.

Gol pembuka keungguluan Liverpool tercipta pada pertengahan babak pertama, tepatnya menit ke-21.

Gawang Leicester bobol lewat gol bunuh diri mantan pemain Manchester United, Jonny Evans.

Dia salah mengantisipasi bola sepak pojok kiriman salah satu pemain Liverpool.

Sementara itu, gol kedua The Reds tercipta melalui aksi Diogo Jota pada menit ke-41.

Winger lincah asal Portugal itu menambah keunggulan Liverpool setelah memaksimalkan umpan Andrew Robertson.

Diogo Jota yang baru didatangkan Liverpool pada bursa transfer musim panas 2020, mengukir rekor pribadi berkat sumbangan golnya tersebut.

Melansir Opta Joe, Diogo Jota merupakan pemain pertama dalam sejarah Liverpool yang selalu mencetak gol pada empat penampilan pertama di kandang.

Sumbangan gol Diogo Jota pun menutup babak pertama kontra Leicester dengan keunggulan 2-0.

Memasuki babak kedua, Liverpool yang sudah unggul tak menurunkan intensitas serangan.

Mereka bahkan sudak mencatatkan lima tembakan kala babak kedua baru berjalan 15 menit.

Namun, dari lima tembakan, tak ada satu pun yang berbuah gol.

Di tengah dominasi Liverpool, Leicester juga beberapa kali melancarkan serangan ke jantung pertahanan Andrew Robertson dkk.

Pada babak kedua, mereka mengukir empat tembakan dengan tiga di antaranya mengarah tepat ke gawang Liverpool.

Akan tetapi, kiper Liverpool yang bertugas, Alisson, tampil apik dan sukses menghalau semua peluang Leicester City.

Saat laga memasuki menit ke-86, keunggulan Liverpool pun bertambah menjadi 3-0.

Gol ketiga Liverpool dicetak Roberto Firmino yang memanfaat skema sepak pojok.

Setelah itu, tak ada gol lain yang tercipta. Skor 3-0 bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga.

Susunan pemain Liverpool vs Leicester City:

Liverpool: 1-Alisson Becker, 7-James Milner, 3-Fabinho, 32-Joel Matip, 26-Andrew Robertson, 5-Georginio Wijnaldum, 8-Naby Keita, 17-Curtis Jones, 20-Diogo Jota, 10-Sadio Mane, 9-Roberto Firmino.

Pelatih: Juergen Klopp.

Leicester City: 1-Kasper Schmeichel, 28-Chrtistian Fuchs, 6-Jonathan Evans, 2-James Justin, 3-Wesley Fofana, 11-Marc Albrighton, 24-Nampalys Mendy, 8-Yoeri Tielemans, 10-James Maddison, 15-Harvey Barnes, 9-Jamie Vardy.

Pelatih: Brendan Rodgers.

https://bola.kompas.com/read/2020/11/23/04115578/hasil-liverpool-vs-leicester-diogo-jota-ukir-rekor-baru-the-reds-menang

Terkini Lainnya

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Liga Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Liga Indonesia
Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Badminton
Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Liga Indonesia
Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Liga Indonesia
Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Liga Indonesia
Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Motogp
Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Liga Indonesia
Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke