Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kendati Man United Kalah, Wakil Premier League Masih Oke di Liga Champions

KOMPAS.com - Liga Champions 2020-2021 telah menuntaskan matchday ketiga.

Kekalahan 1-2 Manchester United dalam lawatan mereka ke markas Istanbul Basaksehir menjadikan Setan Merah menjadi wakil pertama Premier League yang merasakan kekalahan dalam fase grup.

Gol-gol Demba Ba dan Edin Visca membawa Istanbul Basaksehir meraih kemenangan atas Manchester United.

Skor 2-1 bagi juara Liga Turki musim lalu terjadi karena Manchester United hanya sanggup membalas satu gol lewat Anthony Martial.

Walaupun Manchester United harus menelah kekalahan, Premier League boleh tetap berbangga.

Mengapa tidak? Separuh perjalanan fase grup, keempat wakil Premier League berhasil bercokol di puncak klasemen sementara grup.

Manchester City menjadi pimpinan sementara Grup C, diikuti Liverpool di Grup D, Chelsea di Grup E, serta Manchester United di Grup H.

Kedua, tercatat hanya ada empat tim yang sanggup meraih poin sempurna alias 9 poin sejauh ini.

Hanya ada empat tim yang selalu menang pada tiga pertandingan pertama fase grup Liga Champions musim ini.

Selain Bayern Muenchen di Grup A dan Barcelona di Grup G, dua dari empat tim tersebut datang dari Premier League.

Dua tim yang kebetulan akan bertemu akhir pekan nanti dalam lanjutan Liga Inggris tersebut adalah Manchester City dan Liverpool.

Manchester City yang bertarung di Grup C berhasil mengalahkan FC Porto pada laga pertama dan Marseille sepekan berikut.

Terakhir, pasukan Pep Guardiola sukses mengalahkan wakil Yunani, Olympiakos.

Sementara itu, Liverpool yang merupakan pemilik enam gelar juara Liga Champions baru saja meraih kemenangan besar atas wakil Serie A, Atalanta.

Kemenangan tersebut melengkapi dua kemenangan sebelumnya masing-masing atas Ajax Amsterdam dan FC Midtjylland.

Ketiga, performa apik klub Premier League tersaji dalam urusan memasukkan dan kemasukkan gol.

Manchester City menjadi satu-satunya tim dari 32 kontestan Liga Champions musim ini yang selalu mencetak minimal tiga gol pada setiap laga.

The Citizens mengalahkan FC Porto dengan skor (3-1), Marseille (3-0), dan Olympiacos (3-0).

Nama Ferran Torres menjadi buah bibir karena selalu menyumbang satu gol pada parade tiga kemenangan Manchester City.

Sementara, Chelsea dan Liverpool tercatat sebagai dua tim yang belum kebobolan dalam tiga laga grup sejauh ini.

Setelah bermain imbang 0-0 dengan Sevilla di matchday pertama, pasukan Frank Lampard sukses menjaga kesucian gawang mereka saat menggasak FC Krasnodar dan Rennes masing-masing dengan hasil akhir 4-0 dan 3-0.

Di sisi Liverpool, tiga kemenangan pasukan Jurgen Klopp juga diraih dengan tetap menjaga gawang mereka steril dari kebobolan.

Liverpool membawa dua kemenangan dari laga away saat mengalahkan masing-masing Ajax Amsterdam (1-0) dan Atalanta (5-0).

Satu kemenangan lain tanpa kebobolan terjadi saat menjamu FC Midtjylland (2-0) di Stadion Anfield pada matchday kedua.

Demikian tadi sejumlah cerita menarik dari kiprah wakil-wakil Liga Inggris di ajang Liga Champions musim ini.

Fase grup baru menyelesaikan separuh jalan. Kita tunggu saja apakah keempat wakil Inggris tersebut sama-sama mampu meraih tiket ke fase gugur.

Penulis: Daniel Tangkas Sianturi

#RinganJari

https://bola.kompas.com/read/2020/11/05/13000028/kendati-man-united-kalah-wakil-premier-league-masih-oke-di-liga-champions

Terkini Lainnya

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke