Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Benevento Vs Napoli, Comeback Partenopei Taklukkan Tuan Rumah

Duel Benevento vs Napoli yang berlangsung di Stadion Ciro Vigorito, Minggu (25/10/2020) malam WIB, berakhir dengan skor 2-1 untuk Partenopei, julukan Napoli.

Benevento unggul terlebih dahulu lewat gol yang diciptakan Roberto Insigne (30').

Akan tetapi, keunggulan Benevento tak bertahan lama setelah Napoli mampu membalikkan kedudukan lewat gol Lorenzo Insigne (60') dan Andrea Petagna (67').

Berkat kemenangan ini, Napoli menyodok ke peringkat kedua klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 11 poin.

Sementara itu, Benevento berada di peringkat ke-13 dengan koleksi enam poin.

Melansir situs resmi Serie A, tim tuan rumah tidak mendominasi jalannya pertandingan Benevento vs Napoli.

Benevento selaku tuan rumah hanya mencatatkan 36 persen penguasaan bola.

Serangan yang dilancarkan Benevento ke gawang Napoli juga tidak intens.

Skuad besutan pelatih Filippo Inzaghi itu tercatat empat kali melakukan tembakan dengan satu di antaranya tepat mengarah ke gawang Napoli.

Satu tembakan tepat sasaran tersebut berbuah gol. Gol Benevento itu dicetak oleh Roberto Insigne pada menit ke-30.

Penyerang asal Italia memanfaatkan celah sempit di depan gawang Napoli setelah menerima umpan silang datar dari Gianluca Lapadula.

Sementara itu, tim tamu Napoli mencatatkan 64 persen penguasaan bola.

Mendominasi permainan dengan penguasaan bola membuat Napoli berhasil melepaskan 13 tembakan, tujuh di antaranya tepat sasaran ke arah gawang Benevento.

Dua dari tujuh shots on target itu berbuah gol.

Gol pertama Napoli dicetak oleh Lorenzo Insigne pada menit ke-60.

Winger lincah asal Italia itu mencetak gol dari luar kotak penalti dengan sepakan kaki kirinya yang mengarah ke pojok gawang Benevento.

Tak butuh waktu lama Napoli untuk membalikkan keadaan. Pada menit ke-67, Andrea Petagna membawa Napoli berbalik unggul menjadi 2-1.

Hingga peluit akhir pertandingan ditiupkan oleh wasit, tak ada gol tambahan untuk kedua tim.

Napoli pun menang tipis 2-1 atas tuan rumah Benevento.

Susunan pemain kedua tim:

Benevento (4-3-2-1): 1-Montipo; 3-Letizia, 15-Glik, 5-Caldirola, 18-Foulon (11-Maggio, 64'); 29-Ionita, 28-Schiattarella, 14-Dabo (16-Improta, 64'); 17-Caprari (13-Tuia, 53'), 19-Insigne (20-Di Serio, 77'); 9-Lapadula (25-Sau, 64').

Pelatih: Filippo Inzaghi

Napoli (4-2-3-1): 1-Meret; 22-Di Lorenzo, 44-Manolas, 26-Koulibaly, 6-Rui; 8-Fabian (68-Lobotka,88'), 5- Bakayoko (4-Demme, 76'); 11-Lozano (37-Petagna, 58'), 14-Mertens (21-Politano, 58'), 24-Insigne (31-Ghoulam, 88'); 9-Osimhen.

Pelatih: Gennaro Gattuso

https://bola.kompas.com/read/2020/10/26/00034628/benevento-vs-napoli-comeback-partenopei-taklukkan-tuan-rumah

Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke