Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HT Tottenham Vs West Ham - Harry Kane Moncer, Spurs Unggul 3 Gol

LONDON, KOMPAS.com - Harry Kane tampil gemilang pada babak pertama laga Tottenham Hotspur vs West Ham United yang berakhir 3-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Tottenham vs West Ham merupakan laga pekan kelima Liga Inggris yang berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (18/10/2020).

Harry Kane terlibat terlibat dalam seluruh gol Tottenham dengan rincian satu assist dan dua gol.

Dua gol Harry Kane dicetak pada menit ke-8 dan ke-16. Adapun satu assist Kane diciptakan untuk gol Son Heung-min pada menit pertama.

Jalannya pertandingan:

Bintang anyar Tottenham Hotspur, Gareth Bale, untuk pertama kalinya masuk ke dalam skuad pada laga kali ini.

Namun, winger asal Wales itu masih harus menunggu debut keduanya di Tottenham Hotspur dari bangku cadangan.

Di sisi lain, West Ham United kali ini kembali didampingi oleh David Moyes yang sebelumnya sempat absen tiga laga karena terjangkit virus corona.

Tottenham Hotspur berhasil unggul cepat pada menit pertama berkat gol Son Heung-min.

Menerima umpan Harry Kane dari lini tengah, Son lolos yang berada di kanan pertanhanan West Ham lolos dari jebakan offside.

Son kemudian melakukan akselerasi dan berhasil mengecoh Fabian Balbuena di dalam kotak penalti West Ham.

Mendapatkan ruang tembak yang lebar, Son langsung melepaskan tembakan melengkung kaki kanan yang tidak bisa dijangkau oleh Lukasz Fabianki.

Enam menit berselang, giliran Son yang melayani Harry Kane.

Harry Kane mencetak gol melalui tendangan keras kaki kanan dari luar kotak penalti setelah menerima umpan mendatar Son Heung-min.

Pada menit ke-17, Harry Kane mencetak gol keduanya untuk membuat Tottenham unggul 3-0.

Gol Kane kali ini tercipta melalui sundulan setelah memanfaatkan crossing Sergio Reguillon dari sisi kanan pertahanan West Ham United.

Hingga menit ke-30, West Ham masih kesulitan menembus pertahanan Tottenham Hotspur.

Serangan Michail Antonio dkk sering terhenti ketika memasuki sepertiga pertahanan Tottenham dan baru bisa melepaskan dua tembakan tepat sasaran.

Di sisi lain, Tottenham terus mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapi 63 persen.

Pada menit ke-34, Son nyaris mencetak gol kedua andai cocoran bolanya tidak digagalkan oleh Fabianski.

Tidak ada gol tambahan yang tercipta. Tottenham berhasil mempertahankan keunggulan 3-0 hingga akhir babak pertama.

Berikut susunan pemain Tottenham Vs West Ham:

Tottenham Hotspur (4-3-3): 1-Hugo Lloris; 24-Serge Aurier, 6-Davinson Sanchez, 4-Toby Alderweireld, 3-Sergio Reguilon; 28-Tanguy Ndombele, 17-Moussa Sissoko, 5-Pierre-Emile Hoejbjerg; 23-Steven Bergwijn, 10-Harry Kane, 7-Heung-Min Son

Pelatih: Jose Mourinho

West Ham United (3-4-3): 1-Lukasz Fabianski; 3-Aaron Cresswell, 21-Angelo Ogbonna, 4-Fabian Balbuena; 26-Arthur Masuaku, 41-Declan Rice, 28-Tomas Soucek, 5-Vladimir Coufal; 18-Pablo Fornals, 30-Michail Antonio, 20-Jarrod Bowen

Pelatih: David Moyes

https://bola.kompas.com/read/2020/10/18/23203418/ht-tottenham-vs-west-ham-harry-kane-moncer-spurs-unggul-3-gol

Terkini Lainnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke