Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSG Vs Lyon, Neymar dkk Susah Payah Amankan Gelar Piala Liga Perancis

Final Piala Liga Perancis PSG vs Lyon yang berlangsung di Stadion Stade de France, Sabtu (1/8/2020) dini hari WIB itu berakhir lewat drama adu penalti.

PSG mengakhiri babak adu penalti dengan keunggulan 6-5.

Hasil ini membuat pasukan Les Pariseins, julukan PSG, sukses meraih quadruple atau empat gelar dalam satu musim.

Sebelumnya, PSG terlebih dulu menjuarai Piala Super Perancis, Ligue 1, dan Piala Perancis.

Trophee des Champions atau Piala Super Perancis didapat usai mengalahkan Rennes di Shenzhen, China.

Kemudian trofi Ligue 1 mereka dapatkan sebagai kampiun kasta tertinggi Liga Perancis.

Sementara itu, Piala Perancis diraih usai PSG menumbangkan Saint-Etienne, Sabtu (25/7/2020).

Capaian ini mengulang prestasi PSG pada musim 2014-2015, 2015-2016, dan 2017-2018.

Perjuangan PSG menuju quadruple tak bisa dibilang mudah. Sebab, skuad asuhan Thomas Tuchel itu mendapat perlawanan berarti dari Lyon pada final Piala Liga Perancis.

PSG yang mendominasi penguasaan bola sejak awal laga, dipaksa bermain imbang hingga turun minum babak pertama.

Keadaan serupa juga terjadi sepanjang babak kedua. PSG dan Lyon pun harus melanjutkan pertandingan ke babak tambahan waktu setelah paruh kedua berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Pada dua babak tambahan waktu, PSG masih mendominasi penguasaan bola. Namun, Neymar dkk tak kunjung membobol gawang Lyon yang dikawal kiper asal Portugal, Anthony Lopes.

Alhasil, laga harus ditentukan lewat drama adu penalti.

PSG yang tampil penuh motivasi berhasil menyudahi babak adu penalti dengan keunggulan 6-5 dan berhak atas trofi Piala Liga Perancis 2019-2020.

Susunan pemain PSG vs Lyon pada final Piala Liga Perancis:

PSG (4-3-3): 1-Keylor Navas (GK); 25-Mitchel Bakker, 3-Presnel Kimpembe, 2-Thiago Silva (8-Leandro Paredes 90'), 20-Layvin Kurzawa (4-Thilo Kehrer 70'); 27-Idrissa Gueye (21-Ander Herrera 58'), 5- Marquinhos (22-Abdou Diallo 114'), 6-Marco Verratti; 10-Neymar, 11-Angel Di Maria, 18-Mauro Icardi (19-Pablo Sarabia 58').

Pelatih: Thomas Tuchel.

Lyon (3-1-4-2): 1-Anthony Lopes (GK); 5-Jason Denayer, 6-Marcelo (3-Joachim Andersen 81'), 20-Fernando Marcal; 39-Bruno Guimaraes (12-Thiago Mendes 65'); 14-Leo Dubois (4-Rafael 86'), 25-Maxence Caqueret, 8-Houssem Aouar, 27-Maxwel Cornet; 9-Moussa Dembele (10-Bertrand Traore 80'), 11-Memphis Depay (7-Karl Toko Ekambi 80').

Pelatih: Rudi Garcia.

https://bola.kompas.com/read/2020/08/01/05065698/psg-vs-lyon-neymar-dkk-susah-payah-amankan-gelar-piala-liga-perancis

Terkini Lainnya

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke