Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pep Guardiola Bingung Man City Sudah Kalah 9 Kali Musim Ini

KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengaku bingung setelah timnya menelan kekalahan dari Southampton.

Manchester City kalah saat melawat ke markas Southampton dalam lanjutan pekan ke-33 Premier League, kasta teratas Liga Inggris.

The Citizen, julukan Manchester City, kalah 0-1 saat berlaga di Stadion St. Mary, Minggu (5/7/2020) atau Senin dini hari WIB.

Hasil itu membuat Man City sudah menelan kekelahan kesembilan pada Premier League musim ini.

Pep Guardiola pun mengaku terheran-heran dan tidak bisa menemukan jawaban mengapa timnya bisa kalah sembilan kali sepanjang gelaran Premier League 2019-2020.

"Kami bermain bagus, tetapi tidak cukup untuk memenangi pertandingan," kata Pep Guardiola sebagaimana dilansir dari BBC.

"Kami tidak bisa mengatakan kami bukan tim yang mencetak gol musim ini. Kami menciptakan banyak peluang dan gol. Namun, kami kehilangan banyak pertandingan."

"Sulit bahkan bagi saya untuk menemukan alasan mengapa (kami mengalami kekalahan)," ucap eks pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu.

Manchester City meraih gelar juara Premier League selama dua musim beruntun pada 2017-18 dan 2018-19.

Bahkan, mereka mencapai torehan 100 poin saat memenangi titel juara pada tahun 2017-18.

Kendati demikian, musim ini Man City justru kesulitan mengejar Liverpool. Tim yang bermarkas di Stadion Etihad itu bahkan terpaut 23 poin dari sang juara Liga Inggris, Liverpool.

Liverpool nyaman di puncak klasemen dengan koleksi 89 poin setelah menang 2-0 atas Aston Villa.

Namun, Pep Guardiola yakin timnya akan segera kembali ke performa terbaik.

"Saya yakin kami bisa kembali ke performa terbaik. Karena kami sudah pernah melakukannya pada musim sebelumnya," ujar Pep.

"Musim ini cara kami bermain sangat mirip (dengan sebelumnya), tetapi tidak cukup untuk memenangi pertandingan," kata Pep Guardiola mengakhiri.

Meskipun gagal menjuarai liga, Manchester City masih punya peluang di Liga Champions dan Piala FA.

Man City masih harus melakoni leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Real Madrid. Mereka sementara unggul 2-1 berkat hasil pada leg pertama.

Sementara itu, pada Piala FA, mereka selangkah lagi lolos ke final jika bisa menghentikan perlawanan Arsenal.

https://bola.kompas.com/read/2020/07/06/10000058/pep-guardiola-bingung-man-city-sudah-kalah-9-kali-musim-ini

Terkini Lainnya

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke