Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

West Ham Vs Chelsea, Mengembalikan Kante ke Posisi Awal

KOMPAS.com - Sejak Liga Inggris bergulir lagi pada 17 Juni silam, N'Golo Kante telah kembali bermain ke posisi awalnya di Chelsea, yakni sebagai deep midfielder atau sederhananya, gelandang di depan bek, penghubung antara lini belakang dan lini tengah.

Peran itu kemungkinan bakal kembali ia lakoni pada laga West Ham vs United dini hari nanti.

Pelatih Chelsea Frank Lampard telah memberikan kode.

Namun, Lampard tidak meminta Kante untuk meniru apa yang dilakukan Claude Makelele di Chelsea dulu.

"Ini adalah posisi berbeda dari yang saya minta kepada Kante dengan apa yang Makelele mainkan," ujar Lampard, dikutip dari laman resmi klub.

"Dengan Kante, saya memiliki cara yang saya inginkan agar kami bekerja di lini tengah dengan lebih mudah. Kante juga memungkinkan mengeluarkan permainan terbaiknya," ucap pelatih berusia 42 tahun itu.

Sejak Kante didapuk sebagai deep midfielfer, Jorginho justru belum bermain sama sekali.

Memang, sebelumnya, posisi gelandang di depan bek nyaris selalu diisi Jorginho.

Lampard pun angkat bicara terkait hal ini.

"Kami memiliki banyak persaingan di lini tengah, dan pada saat ini Kante melakukan tugasnya dengan sangat baik," kata dia.

Adapun laga West Ham vs Chelsea, yang merupakan pekan ke-32 Liga Inggris, akan berlangsung di London Stadium, Kamis (2/7/2020), kick-off 02.15 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/07/01/20000038/west-ham-vs-chelsea-mengembalikan-kante-ke-posisi-awal

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke