Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenang Persija, Baihakki Khaizan Lempar Pujian Kepada Jakmania

KOMPAS.com - Mantan pemain Persija Jakarta, Baihakki Khaizan, mempunyai kenangan indah saat memperkuat kubu Macan Kemayoran pada Liga Super Indonesia 2009-2010.

Baihakki Khaizan memilih Persija Jakarta sebagai pelabuhan pertamanya di Indonesia setelah ia pindah dari kubu Singapura, Geylang United.

Pemain Timnas Singapura ini pun mengaku terpukau dengan dukungan yang diberikan oleh fans setia Persija Jakarta, para Jakmania.

Hal tersebut diungkapkan mantan bek tangguh itu sesi wawancara dengan akun YouTube resmi Persija Jakarta pada Sabtu (30/5/2020).

"Menang kalah dalam sepak bola biasa. Kita bisa punya perasaan negatif saat kalah," tutur Baihakki saat ditanya apa yang paling dikenang dari para Jakmania seusai pertandingan.

"Namun, mereka ini, secara rata, penerimaan mereka bagus. Saya suka itu. Kalau kalah, secara rata mereka profesional," tutur bek yang kini berusia 36 tahun tersebut.

"Ketika saya ke mall dan berjumpa anak-anak Jakmania mereka sering mengajak foto dan berkata-kata yang enak walau minggu sebelumnya kami misalnya kalah atau seri," ujar pemain yang kini membela PT Prachuap di Liga Thailand tersebut.

Baihakki juga menyinggung kehadiran perwakilan Jakmania di kota-kota lain yang turut mendukungnya saat menjalani laga tandang.

"Ada juga anak-anak Jakmania di Surabaya, Palembang, dan mereka menjemput saya ketika itu," tutur bek yang mencatatkan 30 pertandingan bersama Macan Kemayoran tersebut.

Baihakki pun punya kenangan unik dengan para Jakmania.

Hal tersebut datang saat ia mengambil langkah kontroversial untuk membela Persib Bandung setelah hanya satu musim di Jakarta

"Ini rada aneh. Semua orang tahu dari Persija saya pindah ke Persib. Namun, sebelum  berangkat ke Bandung, saya sempat bertemu dengan kepala Jakmania dan beberapa fans, sekitar 30 orang anggota," ujar Baihakki.

"Mereka tidak marah atau benci. Mereka makan malam dengan saya seolah-olah menerima saya ke Persib. Itu adalah mental yang profesional bagi saya. Mereka bisa menerima hal-hal seperti itu."

"Mereka mengerti, ini soal transfer," tutur bek yang mengantar Persija ke peringkat kelima LSI 2009-10 tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2020/05/31/18100008/mengenang-persija-baihakki-khaizan-lempar-pujian-kepada-jakmania

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke