Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Madura United Tetap Ingin Kompetisi Liga 1 2020 Dihentikan

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Rapat PSSI bersama PT LIB dan 18 klub Liga 1 2020 mengenai pembahasan kelanjutkan kompetisi 2020 rampung digelar pada Rabu (27/5/2020).

Pada rapat yang diselenggarakan secara virtual tersebut, PSSI kembali meminta pendapat klub-klub Liga 1 2020 terkait kelanjutan kompetisi.

Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), Ziaul Haq, sebagai perwakilan Madura United kembali menyuarakan agar kompetisi dihentikan.

“Jadi, Madura United yang diwakilkan saya langsung menyampaikan pendapat bahwa Liga 1 2020 harus distop. Dasar penyetopan itu karena tidak elok gegabah di tengah pandemi yang notabene sudah memberikan beban besar terhadap bangsa dan negara,” katanya kepada KOMPAS.com.

Ziaul Haq memahami bahwa pemerintah mulai memutar kembali roda kehidupan masyarakat melalui agenda new normal.

Namun, dalam hal ini dia kurang sepakat jika agenda tersebut diterapkan kepada kompetisi Liga 1 2020.

Baginya, melanjutkan kompetisi Liga 1 2020 dalam kondisi yang disebut sebagai new normal bukanlah hal bijak dan juga tidak tepat sasaran.

Alhasil, Madura United tetap berpendapat bahwa penghentian kompetisi Liga 1 2020 adalah pilihan yang terbaik.

Tidak hanya itu Ziaul Haq juga mengklaim beberapa klub lain juga setuju dengan pendapat Madura United.

“Jadi, dari 18 klub yang dimintai pendapat, pendapat mereka hampir sama dengan Madura United kecuali Persiraja, Borneo FC, Arema FC, Persib Bandung, dan Bali United. Persipura abstain," ucap pria yang biasa disapa Habib.

“Sedangkan yang lain sepakat musim 2020 untuk dihentikan dengan alasan hampir sama,” imbuhnya.

Di sisi lain, meski mayoritas klub ingin kompetisi Liga 1 2020 dihentikan, keputusan tetap berada di tangan PSSI.

Dalam rapat kali ini PSSI hanya minta pendapat dari klub peserta. Adapun keputusan akhir akan disampaikan setelah masa tanggap darurat corona dicabut pemerintah.

https://bola.kompas.com/read/2020/05/27/19375108/madura-united-tetap-ingin-kompetisi-liga-1-2020-dihentikan

Terkini Lainnya

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke