Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bergulir Kembali 8 Mei, Liga Korea Perluas Jangkauan Penyiaran

SEOUL, KOMPAS.com - Liga Korea Selatan (K-League) berencana bergulir kembali pada awal Mei 2020.

Sebelumnya, kompetisi di kasta tertinggi sepak bola Korsel ini tertunda sementara lantaran pandemi corona.

Informasi terkini, K-League akan dimulai pada 8 Mei 2020.

"Pertandingan digelar tanpa penonton," kata pernyataan Federasi Sepak Bola Korsel.

Sejatinya, selama masa penundaan, K-League melakukan banyak usaha untuk memperluas penyiaran laga hingga ke luar Korsel.

Perusahaan pemasaran Sportradar yang sudah sejak lima tahun lalu memegang hak menjual siaran K-League, kini menggandeng media digital sepak bola Dugout, 433, dan Copa90.

Penyebaran penyiaran itu membidik AS, China, Hong Kong, dan Kroasia.

Saat ini, K-League juga sudah mendapat jawaban konfirmasi peminatan dari lembaga-lembaga penyiaran asal Australia, Perancis, Jerman, dan Italia.

"Kami membidik pasar penonton dalam negeri yang menjadi kunci fokus kami dan juga berupaya meraih kepercayaan penonton global," ujar Direktur Penjualan Audiovisual Sportradar untuk Asia Pasific (APAC) Dylan Chuan.

https://bola.kompas.com/read/2020/04/29/20311448/bergulir-kembali-8-mei-liga-korea-perluas-jangkauan-penyiaran

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke