Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bek Watford Ingin Liga Inggris Diakhiri dan Gelar Diberikan kepada Liverpool

KOMPAS.com - Bek Watford, Jose Holebas, setuju jika gelar Liga Inggris musim ini diberikan kepada Liverpool.

Kasta tertinggi Liga Inggris, Premier League, kini tengah ditunda akibat wabah Covid-19.

Premier League awalnya sepakat untuk melanjutkan kompetisi pada 30 April mendatang.

Namun, keputusan itu berubah setelah pihak operator dan perwakilan klub-klub menggelar diskusi lagi.

Mereka sepakat, kompetisi hanya akan dilanjutkan kembali ketika situasi benar-benar aman.

Di tengah situasi yang tidak menentu seperti ini, beragam spekulasi pun muncul.

Beberapa kalangan menilai musim ini sebaiknya diakhiri lebih cepat.

Sebaliknya, ada juga yang mengusulkan musim ini harus dilanjutkan dengan menggelar pertandingan tertutup alias tanpa penonton.

Jose Holebas, adalah salah satu pemain Liga Inggris yang menginginkan musim ini diakhiri lebih cepat.

"Menurut opini saya, Anda harus membatalkan musim ini, bagi saya itu sangat jelas," ucap bek berkebangsaan Yunani itu kepada Sky Sports.

Meski ia ingin musim ini diakhiri, namun Holebas menilai, gelar Liga Inggris layak diberikan kepada Liverpool.

Liverpool kini berada di puncak klasemen dengan keunggulan 25 poin dari pesaing terdekat mereka, Manchester City.

Pasukan Juergen Klopp itu hanya butuh dua kemenangan untuk mengunci gelar Premier League musim ini.

"Saya akan memberikan gelar kepada Liverpool, mereka pantas mendapatkannya dan bermain sepak bola luar biasa pada musim ini," kata Holebas melanjutkan.

"Liverpool jelas merupakan tim nomor satu."

"Saya pikir tidak masuk akal untuk tetap menjadwal ulang (Liga Inggris) musim ini," tutur Holebas.

https://bola.kompas.com/read/2020/04/11/05400038/bek-watford-ingin-liga-inggris-diakhiri-dan-gelar-diberikan-kepada-liverpool

Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke