Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man United Siap Kembalikan Tiket Para Penggemar jika Skenario Ini Terjadi

KOMPAS.com - Manchester United siap mengembalikan tiket yang terlanjur sudah dibeli oleh para penggemar.

Keputusan itu diumumkan melalui laman resmi klub pada Jumat (27/3/2020).

Namun demikian, pengembalian tiket terjadi jika Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim ini tidak bisa dilanjutkan atau dilanjutkan tanpa penonton.

"Jika diputuskan pertandingan tidak dapat dilanjutkan, atau digelar secara tertutup, Man United mengonfirmasi kepada pemegang tiket untuk mengalihkan tiket mereka pada musim depan atau pengembalian uang tunai berdasarkan jumlah pertandingan yang masih akan dimainkan," tulis pernyataan tersebut.

"Pengembalian uang juga akan berlaku bagi para penggemar yang telah membayar di muka tiket masuk umum atau paket VIP untuk pertandingan yang berdampak pada musim ini."

"Namun, jika pertandingan yang ditunda dapat digelar secara normal, semua tiket akan tetap berlaku."

Setelah ada kepastian mengenai jadwal pertandingan Premier League selanjutnya, pihak klub akan langsung menghubungi para penggemar terkait tiket yang sudah mereka beli.

"Klub akan langsung menghubungi semua penggemar yang terkena dampak untuk memberikan informasi lebih lanjut tentang pengembalian uang tunai dan pembaruan yang akan dikelola lebih lanjut," tulis Man United.

Sudah sejak Kamis (19/3/2020), Federasi Sepak Bola Inggris (FA) bersama Premier League dan Football League (EFL) mengumumkan bahwa seluruh kompetisi Liga Inggris ditangguhkan.

Kabar terbaru, Liga Inggris akan dilanjutkan pada 30 April mendatang.

Adapun Premier League menyisakan sembilan pekan lagi. Liverpool masih memuncaki klasemen dengan 82 poin, terpaut 25 poin pesaing terdekat mereka, Manchester City.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/28/14400028/man-united-siap-kembalikan-tiket-para-penggemar-jika-skenario-ini-terjadi

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke