Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSM Makassar Vs Barito Putera, Bojan Hodak Kecewa atas Hasil Imbang

KOMPAS.com - Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, menanggapi hasil imbang yang diraih anak asuhnya pada laga PSM Makassar vs Barito Putera.

Bojan Hodak mengaku kecewa dengan hasil yang diraih anak asuhnya saat bermain di kandang sendiri.

Pelatih asal Kroasia itu menyampaikan hal tersebut pasca-pertandingan PSM Makassar vs Barito Putera yang dihelat di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (15/3/2020).

Pertandingan PSM vs Barito pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 itu berakhir dengan skor imbang 1-1.

Sementara itu, satu gol Barito Putera dicetak Ambrizal Umanailo pada menit ke-35.

Hasil Imbang tersebut membuat Juku Eja, julukan PSM Makassar, berada di peringkat ke-6 dengan mengumpulkan lima poin dari tiga laga.

Pasca-pertandingan, pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, mengutarakan kekecewaannya setelah tim asuhannya hanya meraih hasil imbang di markas sendiri.

Menurut Bojan, Hodak lini serang Juku Eja masih kurang tampil maksimal.

"Pertandingan yang menarik untuk ditonton. Kami tampil dominan dan berhasil menciptakan banyak peluang meski gagal mencetak gol," kata Bojan Hodak dilansir dari Antara News.

"Wiljan Pluim dilanggar beberapa kali (sasaran lawan) yang harusnya bisa mendapatkan hingga kartu kuning. Namun, memang kami bermasalah dalam penyelesaian akhir," ucap Bojan menjelaskan.

Seusai laga PSM Makassar vs Barito Putera, Liga 1 2020 untuk sementara diberhentikan untuk dua minggu ke depan.

Keputusan tersebut dibuat oleh Menpora dengan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, beserta jajarannya saat menyaksikan laga pembuka Liga 2 di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (14/3/2020).

Keputusan dibuat setelah marakanya wabah virus corona yang sudah menjalar di berbagai negara.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/16/04000018/psm-makassar-vs-barito-putera-bojan-hodak-kecewa-atas-hasil-imbang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke