Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persebaya Vs Persik, Aji Santoso Sebut Macan Putih Parkir Bus, Tapi Main Bagus

SURABAYA, KOMPAS.com - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengungkapkan penyebab timnya gagal meraih poin penuh kala menghadapi Persik Kediri.

Partai pembuka Shopee Liga 1 2020 Persebaya Vs Persik yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (29/2/2020), berakhir imbang 1-1.

Dalam laga bertajuk Derbi Jawa Timur itu, Persik mampu unggul lebih dulu melalui eksekusi penalti Gaspar Vega di menit ke-33.

Persebaya mampu membalas ketertinggalan empat menit kemudian melalui sundulan Hansamu Yama pada menit ke-37.

Namun, hingga laga berakhir, Persebaya tak mampu menambah gol ke gawang Persik.

Aji menilai, klub berjuluk Macan Putih bermain cukup bagus pada babak pertama.

Tim tamu tampil dengan rasa percaya diri dan terus merepotkan tim tuan rumah.

"Persik Kediri bermain lumayan bagus, terutama di babak pertama. Yang kedua, mereka menggunakan tactical parkir bus," kata Aji seusai pertandingan.

Menurut Aji, strategi ultra defensif lumrah dilakukan seorang pelatih untuk bisa mencuri poin atau bahkan meraih kemenangan.

Ia juga tidak mempermasalahkan taktik parkir bus yang diterapkan pelatih Persik, Joko Susilo, saat bertandang ke markas Persebaya.

"Itu menurut saya wajar-wajar saja, boleh-boleh saja," ujar Aji.

"Memang di babak pertama, dia (Persik Kediri), main lumayan cukup bagus. Dia dengan menggunakan tiga center back," ujar dia lagi.

Dengan strategi parkir bus yang diterapkan Gethuk - panggilan Joko Susilo, Aji mengaku telah mengubah pola serangan Persebaya di babak kedua.

Persebaya, kata Aji, tampil lebih menyerang dan terus mengurung pertahanan Persik pada babak kedua.

Namun, para pemain tidak bisa menciptakan gol kemenangan untuk Persebaya hingga peluit akhir babak kedua dibunyikan.

Persebaya pun terpaksa harus menerima hasil seri melawan Persik di kandang sendiri.

Secara keseluruhan, Aji menyebut, keberhasilan Persik mencuri 1 poin di kandang Persebaya karena mereka mampu tampil bagus.

Aji pun mengakui Persik mampu tampil percaya diri di hadapan 50.000 Bonek Mania, julukan suporter Persebaya, yang mendukung langsung klub kesayangan mereka.

"Menurut saya, Persik bisa mencuri poin tadi karena mainnya juga cukup bagus," ujar Aji.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menilai laga perdana kompetisi Liga 1 selalu berjalan tidak mudah.

Hal itu dikatakan Aji setelah Persebaya ditahan imbang 1-1 oleh Persik Kediri pada partai pembuka Shopee Liga 1 2020 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (29/2/2020) malam.

Dalam laga bertajuk Derbi Jawa Timur itu, Persik mampu unggul lebih dulu melalui eksekusi penalti Gaspar Vega ddi menit ke-33.

Namun, Persebaya mampu membalas ketertinggalan empat menit kemudian melalui sundulan Hansamu Yama pada menit ke-37.

"Waktu jumpa pers kemarin, saya sampaikan bahwa pertandingan pertama ini tidak mudah," kata Aji usai pertandingan.

Meski pada fase grup Piala Gubernur Jatim 2020 Persebaya mampu mengalahkan Persik dengan kedudukan akhir 3-1, Aji menyebut kompetisi Liga 1 memiliki suasana dan atmosfer yang berbeda.

Para pemain Persebaya, kata Aji, perlu beradaptasi lagi dengan atmosfir Liga 1 2020.

"Jadi pemain-pemain masih beradaptasi dengan situasi kompetisi yang sebenarnya (Liga 1)," ujar Aji.

Kendati Persebaya gagal menang di hadapan 50.000 Bonek Mania, suporter Persebaya, Aji tetap mengapresiasi para pemain.

Juru taktik asal Kepanjen, Malang, ini, menilai anak asuhnya sudah tampil maksimal dalam laga perdana melawan tim berjuluk Macan Putih itu.

"Secara keseluruhan, tidak ada yang salah dengan cara bermain anak-anak, para pemain," kata Aji.

"Kami kemasukan gol juga melalui penalti yang mana Hansamu Yama memang handball," ujar dia lagi.

Mantan pelatih Persela Lamongan dan Arema FC ini menilai para pemain telah berusaha mencetak gol tambahan untuk mengamankan tiga poin di kandang.

Namun, Aji menyebut dewi fortuna tidak memihak klub berjulukan Bajul Ijo.

"Yang jelas, pemain kanu tadi bermain cukup luar biasa. Cuma memang hanya tidak menang, itu saja," kata Aji.

Seusai laga Persebaya vs Persik, Bajul Ijo akan bertandang ke markas Persija Jakarta pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/01/10200098/persebaya-vs-persik-aji-santoso-sebut-macan-putih-parkir-bus-tapi-main-bagus

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke