Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Siap Perpanjang Kontrak Paulo Dybala

KOMPAS.com - Juventus bersiap untuk membuka pembicaraan dengan Paulo Dybala soal penawaran kontrak baru penyerang asal Argentina itu.

Paulo Dybala mulai mendapatkan kembali tempatnya di Juventus setelah kabarnya yang akan meninggalkan Allianz Stadium santer beredar pada musim panas 2019 lalu.

Dybala tersingkir dari skuad inti Juventus akibat keberadaan megabintang Cristiano Ronaldo yang kerap disuarakan oleh media Italia.

Penyerang berusia 26 tahun itu bahkan nyaris berseragam Manchester United jika proses pertukarannya dengan Romelu Lukaku berjalan mulus.

Akan tetapi, Manchester United memutuskan mundur setelah ada permasalahan gaji dan hak gambar dari Paulo Dybala.

Kini, setelah kedatangan Maurizo Sarri pada musim baru di Liga Italia, Dybala kembali mendapatkan tempatnya dan bermain secara reguler.

Dari 23 pertandingan, Dybala sukses mencetak sembilan gol dan enam assists di semua kompetisi untuk Juventus.

Hasil itu membuat manajemen Juventus berencana untuk memperpanjang kontrak Dybala.

Dilansir BolaSport dari Goal, Dybala masih terikat kontrak dengan Juventus hingga 2022 mendatang dan menerima gaji sebanyak 7 juta euro (sekitar Rp 107 miliar) per musim.

Dalam kontrak barunya nanti, manajemen Juventus berencana untuk menaikkan gaji sang penyerang menjadi 10 juta euro (sekitar Rp 152 miliar) per tahun.

Kendati statusnya sebagai pemain cadangan musim ini, Paulo Dybala menjadi pemain Juventus ketiga yang menerima gaji tertinggi.

Adapun dua urutan teratas yang menerima gaji tertinggi dihuni oleh Cristiano Ronaldo dan Gonzalo Higuain.

Juventus akan mulai memberikan kontrak baru kepad Dybala setelah pihak klub sukses mengamankan pembaruan kontrak Leonardo Bonucci, Juan Cuadrado, dan Wojciech Szczesny. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

https://bola.kompas.com/read/2020/01/11/22000008/juventus-siap-perpanjang-kontrak-paulo-dybala

Terkini Lainnya

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke