Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ibrahimovic Bakal "Rangkap Jabatan" di AC Milan

KOMPAS.com - Fabio Capello menilai bahwa kehadiran Zlatan Ibrahimovic akan membuat level permainan AC Milan meningkat.

AC Milan akhirnya resmi mendatangkan Zlatan Ibrahimovic.

Ibrahimovic didatangkan AC Milan secara gratis setelah kontrak sang pemain berakhir pada akhir 2019 lalu.

Ibrahimovic bakal menandatangani kontrak selama enam bulan atau hingga akhir musim ini dengan opsi perpanjangan satu musim penuh setelahnya.

Pada enam bulan pertama, Ibrahimovic dikabarkan akan menerima gaji sebesar 3 juta euro (sekitar Rp 46 miliar).

Jika kontraknya diperpanjang untuk musim 2020-2021, gaji striker asal Swedia itu akan naik menjadi 4,5 juta euro (sekitar Rp 68 miliar).

Ini merupakan kesempatan kedua Ibrahimovic di AC Milan setelah dua musim memperkuat klub kota mode pada 2010-2011 dan 2011-2012.

Mantan pelatih AC Milan era 90-an, Fabio Capello, menilai langkah yang dibuat I Rossoneri itu sangat strategis.

Menurutnya, Ibrahimovic masih bisa berkontribusi banyak terhadap AC Milan, termasuk memberi dukungan moral untuk penggawa Setan Merah Italia yang saat ini sedang terpuruk.

"Kembalinya Zlatan ke Milan adalah positif," kata Capello kepada La Gazzetta Dello Sport, seperti dilansir dari Sportskeeda, Kamis (2/2/2020).

"Ibrahimovic bisa berkontribusi dalam dua hal, yakni sebagai pemain itu sendiri dan motivator untuk mengangkat mental pemain AC Milan," kata Capello menambahkan.

"Mungkin dia (Ibrahimovic) akan membutuhkan beberapa pertandingan untuk menyatu dengan tim, tetapi selanjutnya peran Ibrahimovic akan sangat menentukan untuk AC Milan," tutur mantan pelatih Juventus itu.

AC Milan memang tengah menjalani periode buruk di gelaran Seri A 2019-2020.

Sudah 17 pekan berjalan, AC Milan masih terpaku di peringkat ke-11 dengan 21 poin.

Pekan lalu, sebelum libur Natal, AC Milan mengalami kekalahan terburuk dalam dua dekade terakhir.

AC Milan takluk lima gol tanpa balas dari Atalanta.

https://bola.kompas.com/read/2020/01/02/21400038/ibrahimovic-bakal-rangkap-jabatan-di-ac-milan

Terkini Lainnya

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke