Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BWF World Tour Finals 2019, Jonatan Christie Kalahkan Anders Antonsen

KOMPAS.com - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, sukses meraih kemenangan pada laga pertama Grup A BWF World Tour Finals 2019, Rabu (11/12/2019).

Bermain di Tianhe Gymnasium, Jonatan Christie menang straight game atas wakil Denmark, Anders Antonsen, 23-21 dan 21-16.

Kemenangan ini memperlebar rekor pertemuan Jonatan Christie atas Antonsen menjadi 4-2.

Selanjutnya, Jojo akan menghadapi wakil Taiwan, Wang Tzu Wei, Kamis (12/12/2019).

Jalannya pertandingan:

Di gim pertama, Anders Antonsen sudah dua kali berganti raket hingga tertinggal 5-6. Belum ada reli panjang yang terjadi pada awal gim pertama ini.

Reli terpanjang sebelum interval adalah sebanyak 41 pukulan yang dimenangkan Jojo untuk unggul 9-5.

Meski Antonsen sempat mencetak empat poin beruntun, Jojo tetap unggul 11-9 saat interval.

Jojo terlihat kehilangan sentuhannya setelah jeda. Antonsen memanfaatkan hal tersebut dan berhasil berbalik unggul 12-11.

Setelah selalu tertinggal, Jojo baru bisa menyamakan kedudukan pada skor 18-18.

Pada poin krusial ini, Jojo gagal memanfaatkan momen game point karena melakukan dua kesalahan.

Gim pertama pada akhirnya dimenangkan Jojo dengan skor 23-21 dalam waktu 30 menit.

Pada gim kedua, Jojo memulai pertandingan dengan baik dan mampu mencetak enam angka beruntun hingga unggul 9-2.

Jojo kembali unggul saat interval dengan skor 11-2.

Pertahanan Jojo selama gim kedua ini sangat solid. Jojo beberapa kali menghasilkan poin dari hasil pengembalian bola saat bertahan.

Setelah jeda, Jojo langsung mencetak tiga angka beruntun hingga keunggulan 14-3.

Jojo sempat kehilangan fokus saat membiarkan Antonsen mencetak lima angka beruntun meski masih tertinggal 10-17.

Walau sempat melakukan banyak kesalahan, Jojo sukses mengakhiri gim kedua dengan skor 21-16.

https://bola.kompas.com/read/2019/12/11/21482928/bwf-world-tour-finals-2019-jonatan-christie-kalahkan-anders-antonsen

Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke