Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Libatkan Penduduk Kota dalam Proyek Stadion Anfield

KOMPAS.com - Liverpool mengajak penduduk kota untuk terlibat dalam proyek pengembangan kapasitas Stadion Anfield.

Liverpool akan segera mematangkan rencana proyek pengembangan Stadion Anfield.

Hal tersebut tidak terlepas dari antusiasme fans Liverpool yang begitu luar biasa.

Dilansir dari Goal, Kamis (21/11/2019), tiket pertandingan di Anfield selalu habis terjual.

Bahkan, banyak fans yang tidak bisa masuk stadion karena kehabisan tiket.

Performa dan prestasi Liverpool beberapa tahun terakhir membuat para suporter semakin tertarik menyaksikan tim kebanggaannya berlaga di Anfield.

Selain itu, Liverpool dirasa perlu menambah kapasitas Anfield dengan melihat fakta bahwa stadion milik tim rival seperti Manchester City, Manchester United, Arsenal, dan Tottenham Hotspur, memiliki kapasitas lebih besar.

Rencananya, Liverpool akan menambah kapasitas Stadion Anfield.

Anfield, yang semula berkapasitas 54.000 tempat duduk, akan ditingkatkan menjadi 60.000 tempat duduk.

Peningkatan kapasitas itu akan digarap di tribune yang dinamai Anfield Road Stand atau tribune utara.

Untuk mendukung rencana ini, Liverpool mengajak penduduk lokal dan pebisnis untuk terlibat dalam proyek tersebut.

Pada pekan ini, pihak Liverpool telah menyebar 5.000 leaflet yang berisi undangan bagi penduduk kota untuk menghadiri acara konsultasi publik terkait proyek pengembangan Anfield.

Acara tersebut akan digelar di Anfield and Kop Bar pada akhir November hingga awal Desember mendatang.

Liverpool juga akan memublikasikan proyek pengembangan Anfield secara online.

Fans Liverpool juga bisa memberikan saran dan masukan melalui formulir online yang telah disediakan. 

Namun, proyek pengembangan Anfield Road Stand ini diperkirakan akan menimbulkan pro dan kontra di kalangan masyarakat sekitar.

Masih menurut laporan dari Goal, banyak penduduk lokal yang mengeluhkan kemacetan hingga polusi suara dan cahaya.

Untuk itu, Ian Byrne, salah satu kandidat parlemen dari Partai Buruh, mengusulkan penambahan sarana transportasi untuk mengatasi masalah saat hari pertandingan.

"Penduduk benar-benar bertanya kepada dewan kota dan klub (Liverpool), jika stadion jadi dikembangkan, lalu bagaimana rencana transportasinya?" kata Byrne.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/22/05300058/liverpool-libatkan-penduduk-kota-dalam-proyek-stadion-anfield

Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke