Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Belanda vs Estonia, Georginio Wijnaldum Tuai Catatan Apik

KOMPAS.com - Gelandang Georginio Wijnaldum akhirnya menuai catatan manis dalam laga Belanda vs Estonia.

Laga Belanda vs Estonia yang digelar di Amsterdam Arena pada Selasa (19/11/2019) atau Rabu dini hari WIB merupakan pertandingan terakhir babak Kualifikasi Euro 2020 Grup C.

Duel Belanda vs Estonia tersebut berakhir untuk kemenangan tuan rumah dengan skor 5-0.

Lima gol yan terjadi berasal dari tiga gol alias hattrick Georginio Wijnaldum pada menit ke-6, 66, dan 78.

Sedangkan dua gol lainnya disarangkan oleh Nathan Ake (18') dan Myron Boadu (87').

Wijnaldum untuk kali pertama mampu mencatatkan namanya dengan mencetak hattrick sejak terakhir kali pada empat tahun 32 hari silam.

Tepatnya ketika mencetak empat gol di Liga Inggris melawan Norwich City saat berseragam Newcastle United pada Oktober 2015.

Dalam sejarah timnas Belanda, Wijnaldum menjadi pemain pertama yang bisa mencetak 2+ gol dalam penampilan berurutan sejak Robin van Persie pada 2013.

Selain itu, namanya juga menjadi pemain berbeda ke-89 yang memulai pertandingan sebagai kapten.

Catatan manis lainnya dibuat oleh pencetak gol kelima untuk timnas Belanda, Myron Boadu.

Penyerang berusia 18 tahun tersebut menjalani debutnya di timnas senior dalam laga tersebut.

Dalam debutnya, Myron Boadu bermain sebagai pemain pengganti dan dimasukkan pada awal babak kedua.

Striker Az Alkmaar sukses menyarangkan bola ke gawang selepas mendapat umpan matang dari rekannya, Kevin Strootman.

Meski menang telak, Belanda harus puas lolos ke putaran final Euro 2020 dengan status runner-up di Grup C.

Posisi puncak ditempati oleh timnas Jerman yang juga menang telak, 6-1 atas lawannya Irlandia Utara.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/20/05194728/belanda-vs-estonia-georginio-wijnaldum-tuai-catatan-apik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke